Styling Kerudung Flowy untuk Sehari-hari, Tak Geser Meski Tanpa Ciput

Reporter : Shania Suha Marwan
Kamis, 26 Januari 2023 15:14
Styling Kerudung Flowy untuk Sehari-hari, Tak Geser Meski Tanpa Ciput
Ini dia cara mendapatkan tampilan kerudungan yang flowy di sekitar wajah, tanpa perlu khawatir berantakan walaupun tak pakai ciput

Dream - Tren hijab yang ada saat ini adalah pashmina dengan style letoy atau meleyot, yang biasanya disebut juga kerudung flowy. 

Kerudung flowy biasanya tidak menggunakan jarum pentul di bagian bawah dagu. Bentuk kerudung yang membingkai wajah akan terlihat sedikit lebih berantakan. 

Tampilan yang agak berantakan itu justru digemari banyak hijaber. Berkat bentuk hijab yang agak berantakan akan memberikan ilusi pada wajah seakan kamu tampak lebih tirus. Sahabat Dream ingin mencob style hijab ini?

1 dari 4 halaman

Saat menggunakan pashmina letoy ada trik tertentu. Biasanya untuk mengakali rambut yang bisa terlihat karena style satu ini, hijaber akan menggunakan ciput. 

Styling Pashmina Kaus Rayon, Style Letoy Tetap Aman© MEN

Untuk kamu yang tak mau pakai ciput ada juga trik pakai style ini agar tetap keren. Tengok saja tutorial dari akun Instagram @Ayasha_hijabhouse, yang merupakan salah satu brand hijab. Tutorial kali ini menggunakan jenis kerudung segiempat.

2 dari 4 halaman

© Ayasha Hijab House - Brand Hijab(foto: Instagram/ayasha_hijabhouse)

Tanpa perlu melipat kerudung segi empat menjadi bentuk segitiga, pasangkan salah satu sisi kerudung di atas kepala dengan satu sisinya lebih panjang. Setelah itu kamu bisa memasangkan jarum pentul di bagian bawah dagu, untuk mengamankan bentuk kerudung agar rambut terjaga. 

Selanjutnya, lipat bagian belakang kerudung dan bawa hingga sisi kerudung berada tepat di atas kepala. Lalu ambil sisi yang pendek lalu dibawa ke bagian telingga untuk disematkan jarum pentul. 

© Ayasha Hijab House - Brand Hijab(foto: Instagram/ayasha_hijabhouse)

 

3 dari 4 halaman

Sedangkan, untuk sisi yang satunya bisa kamu biarkan berada di samping wajah, dan diamankan dengan jarum pentul di samping telinga. 

© Ayasha Hijab House - Brand Hijab(foto: Instagram/ayasha_hijabhouse)

Tinggal dirapikan saja kerudung yang berada di bagian bawah, dan kamu sudah mendapatkan tampilan yang stylish dengan kerudung tetap secure dan style flowy terlihat. 

© Ayasha Hijab House - Brand Hijab(foto: Instagram/ayasha_hijabhouse)

Beri Komentar