Cut Syifa. (Foto: Instagram/@cutsyifaa)
Dream – Mengenakan hijab bukan alasan untuk tidak bisa tampil modis. Menggunakan hijab adalah perintah agama, jadi setiap Muslimah diperintahkan untuk memakainya. Sahabat Dream bisa mendapatkan penampilan yang modis dan stylish tanpa mengabaikan perintah menutup aurat.
Hal ini dibuktikan dengan pemain film, Cut Syifa, yang telah memutuskan berhijab sejak awal 2021. Pemain film Tajwid Cinta ini tak kehilangan pesonanya meskipun sudah berhijab.
Ia cukup aktif memamerkan gaya busananya dengan beragama model di berbagai kesempatan, salah satunya memakai hijab segi empat yang simpel dan modis.
Langsung saja yuk intip tutorial hijab segi empat simpel dan modis ala Cut Syifa, siapa tahu cocok untuk kamu kenakan di suatu kesempatan.
Tutorial hijab segi empat simpel dan modis ala Cut Syifa ini dibagikan oleh kanal Youtube Wahyuni Kitty.

Mula-mula, bentuk hijab segi empat menjadi segitiga. Atur sisi panjangnya menjadi sebelah kanan lebih pendek sekitar sedada, sementara sebelah kiri lebih panjang. Lalu pasang jarum pentul di bawah dagu seperti biasa.

Setelah itu, sisi yang panjang ditarik memutar ke atas kepala dan disematkan jarum pentul. Selesai! Simpel sekali, bukan? Kamu bisa mencoba tutorial hijab segi empat simpel dan modis tersebut untuk berbagai acara.
Hijab bella square terbuat dari bahan yang ringan dan kadang sedikit licin. Kamu harus menyetrika hijab bella square-mu supaya mudah diatur dan nyaman digunakan.
Terlebih jika kamu meletakkannya di lemari, maka lipatan akan membekas pada hijab sehingga terkesan kusut. Ketika menyetrika, gunakan pewangi supaya hijab jadi semakin lembut.

Setelah itu, pakailah inner hijab atau ciput supaya hijabmu tak mudah bergeser. Penggunaan ciput juga berfungsi merapikan rambut supaya tidak keluar-keluar.
Kemudian bentuk hijab bella square menjadi segitiga, lalu kenakan di kepalamu. Kedua sisi hijab bagian depan diatur sama panjang ya, Sahabat Dream! Setelah itu pasang jarum pentul di bawah dagu seperti biasa.

Selanjutnya lipat-lipat di area pipi dan kumpulkan lipatan itu di bawah dagu, kemudian pasang jarum lagi!
Angkat hijab bagian belakang ke atas kepala untuk sementara waktu. Kemudian hijab sebelah kiri di dililitkan ke leher dan dimasukkan ke dalam baju.

Setelah itu hijab sebelah kanan dililitkan keleher dan ditali di bagian belakang. Setelah itu turunkan hijab yang berada di atas kepala tadi. Lalu rapikan sebentar, dan selesai deh!

Style dari tutorial hijab bella square satu ini sudah sangat umum dipakai oleh para hijaber masa kini. Kamu bisa memakainya untuk berbagai kesempatan, termasuk saat ngabuburit bareng teman.
Buka bersama adalah kegiatan yang kerap dilakukan ketika momen Ramadhan. Kesempatan ini juga dimanfaatkan untuk reuni dengan teman-teman lama yang mungkin sudah jarang berjumpa.
Tentu saja saat menghadiri acara tersebut, setiap orang ingin tampil keren supaya tak direndahkan. Nah, mungkin tutorial hijab bella square di bawah ini bisa kamu jadikan style untuk pergi ke acara buka bersama reuni bareng teman lama.
Untuk mengawali tutorial kedua ini, pastikan kamu sudah membentuk hijabmu jadi segitiga dan memasangnya dengan kedua sisi yang sama panjang. Lalu pasang jarum pentul di bawah dagu.
Setelah itu tarik hijab sisi kanan memutar di leher hingga kembali ke area depan. Saat melilitkannya ke leher, pastikan kamu melewati area dalam hijab belakang. Sehingga nantinya memunculkan kesan rapi di area belakang.
Selanjutnya, sisa ujung hijab sebelah kanan diikatkan dengan sisi hijab sebelah kiri. Rapikan dan selesai! Bagaimana? Apakah kamu suka dengan tutorial hijab bella square di atas? Selamat mencoba!
Advertisement
Dulu Hidup Sebagai Tunawisma, Ilmuwan Ijeoma Uchegbu Raih Gelar Tertinggi dari Raja Inggris

Isi Lengkap Fatwa MUI yang Menyatakan Rumah Tinggal Tak Layak Ditagih PBB Berulang Kali

Eksis Sejak 2012, Komunitas Fotografi di Bandung Ini Punya Nama Unik

Di Tengah Hujan Abu Semeru, Kurir Ini Tetap Melaju Antarkan Paket

3,5 Miliar Data Akun WhatsApp Berpotensi Bocor, Peneliti Ungkap Celah Serius di Sistem Keamanan


Beda Usia 25 Tahun, Olla Ramlan dan Tristan Molina Asyik Liburan Mesra di Gili Meno
Hj.Erni Makmur Berdayakan Perempuan Kalimantan Timur Lewat PKK

Inara Rusli Dilaporkan Polisi, Diduga Jadi Wanita Lain Dipernikahan Wardatina Mawa

Status Tanggap Darurat Semeru Diperpanjang, Pemerintah Lumajang Fokus pada Keselamatan Warga

3,5 Miliar Data Akun WhatsApp Berpotensi Bocor, Peneliti Ungkap Celah Serius di Sistem Keamanan

Kuliner Ekstrem asal Islandia Ini Pakai Daging Beracun Ikan Hiu Greenland, Berani Makan?

Dulu Hidup Sebagai Tunawisma, Ilmuwan Ijeoma Uchegbu Raih Gelar Tertinggi dari Raja Inggris

Siapkan Liburan Keluarga yang Sehat: Ide Destinasi Ramah Anak dan Cara Penuhi Nutrisi Si Kecil