Perbaikan KRL Anjlok Di Manggarai Tengah Berlangsung (Dream.co.id/Arie Dwi)
Dream - Perjalanan kereta komuter (KRL) Jabodetabek mengalami gangguan perjalanan. Ini karena anjloknya kereta KA 1507 yang menghubungkan Bogor ke Angke di Stasiun Manggarai pada 07.40 WIB.
Vice President Komunikasi Eva Chairunisa mengatakan, hingga berita ini diturunkan, KRL dari arah Stasiun Manggarai menuju Stasiun Sudirman dan sebaliknya belum dapat beroperasi.
" PT KCI masih melakukan proses evakuasi KRL itu," kata Eva dalam keterangan tertulisnya, Selasa, 3 Oktober 2017.
Eva menyarankan bagi pengguna KRL yang tetap ingin meneruskan perjalanan dapat menggunakan KRL Loop Line, yang disediakan dari Stasiun Jatinegara. Sementara itu, bagi pengguna KRL yang tidak dapat lagi menunggu dapat menggunakan moda transportasi lainnya.

Berikut informasi pengaturan perjalanan KRL lainnya yang akan melintas di Stasiun Manggarai:
- KRL Bogor tujuan Jakarta Kota dan sebaliknya, sebagian hanya sampai Stasiun Manggarai dan sebagian lagi tetap dapat melanjutkan perjalanan sampai Stasiun Jakarta Kota.
- KRL Bekasi tujuan Jakarta Kota dan sebaliknya, perjalanannya sebagian besar dialihkan melalui Stasiun Jatinegara/Pasarsenen/ Kampungbandan/Jakarta Kota.
Dari pantauan jurnalis Dream di Stasiun Manggarai, terjadi penumpukan penumpang. Beberapa KRL tampak menurunkan penumpang di tengah-tengah perlintasan.
Sementara itu, penumpang yang berangkat dari arah Stasiun Bogor menuju Stasiun Manggarai juga tampak masih mengantri. Lebih dari 30 menit para penumpang menunggu perbaikan KRL. (Ism)
Advertisement
Pria Ini Punya Sedotan Emas Seharga Rp233 Juta Buat Minum Teh Susu

Celetukan Angka 8 Prabowo Saat Bertemu Presiden Brasil

Paspor Malaysia Duduki Posisi 12 Terkuat di Dunia, Setara Amerika Serikat

Komunitas Rubasabu Bangun Budaya Membaca Sejak Dini

Kasus Influenza A di Indonesia Meningkat, Gejalanya Mirip Covid-19
