Lyodra Bahas Ghosting, Pengalaman Pribadi?

Reporter : Nur Ulfa
Jumat, 16 Juli 2021 18:48
Lyodra Bahas Ghosting, Pengalaman Pribadi?
Disinggung apakah ini diambil dari pengalaman pribadinya, Juara Indonesian Idol dengan tegas bilang begini.

Dream - Istilah ghosting dalam suatu hubungan saat ini tengah menjadi tren. Melihat fenomena ini, Lydora Ginting atau Lyodra Idol merilis single barunya yang berjudul " Kalau Bosan" .

Single ini menceritakan titik beratnya pada situasi jalinan percintaan yang sedang berlangsung. dan mengalami titik jenuh. Atau istilahnya ghosting, menghilang tiba-tiba saat menjalin hubungan.

" Intinya sih, kalau memang lagi pacaran terus sedang bosan, jenuh atau ingin sendiri dulu, ya dibicarakan, diobrolin, bukan malah dijadikan peluang untuk menghilang begitu aja. Karena dalam hal ini salah satu pihak jadi berasa digantung, walau memang masih sayang.," kata Lyodra dalam prescon virtual, Kamis, 15 Juli 2021.

 

1 dari 3 halaman

Pengalaman Pribadi?

Lagu ini ciptaan Ade Govinda. Menurut Lyodra single ini sangat enak didengar.

Disinggung apakah ini diambil dari pengalaman pribadinya, Juara Indonesian Idol ini tertawa, malah katanya bukan dia yang dighosting, justru dia yang meng-ghosting teman dekatnya dulu.

" Aku gak pernah digosting tapi meng-gosting," ucap Lyodra.

2 dari 3 halaman

Masuk Album Baru

lyodra

Lagu Kalau Bosan juga masuk ke dalam album terbaru Lyodra yang bertajuk Lyodra yang diambil dari namanya sendiri.

" Bahagia banget dan exited album ini aku kasih nama Lyodra, kenapa? karena ini album pertama dan Lyodra itu untuk sekarang jarang nama orang Lyodra dan Lyodra maknanya unik," ucap dia.

 

3 dari 3 halaman

Kerjasama Beberapa Musisi

Ada 8 lagu di album terbarunya ini, dan untuk menggarap album ini Lyodra harus menunda selama 1 tahun karena pandemi covid-19.

" Selama proses penggarapan album ini, aku seneng, terharu walau kehambat covid dan gak bisa rekaman gak bisa syuting tepat waktu," ucap dia.

Di album ini juga Lyodra bekerjasama dengan beebrapa musisi seperti Yovie Widianto, Laleilmannino, Anji, Ade Govinda, Dipha Barus, dan Mario G Klau.

Beri Komentar