Lucinta Luna Dan Abash (foto : @ashgreyz)
Dream - Lucinta Luna ditangkap bersama tiga rekannya di apartemen Thamrin City terkait dugaan kepemilikan narkoba. Satu dari tiga rekannya diketahui pasangan Lucinta Luna yang dikenal dengan panggilan Abash.
Selama ini sosok Abash dikenal cukup maskulin. Dengan rambut pendek dan berkacamata, Abash selalu setia menemani Lucinta sebagai pasangannya.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus mengungkap Abash yang disebut-sebut kekasih Lucinta Luna berjenis kelamin perempuan.
Identitas asli Abash diketahui bernama Dian Ayu Azhari.
" Yang ditangkap dua temannya, satu pasangannya. Pasangannya perempuan," ujar Yusri Yunus di Polres Jakarta Barat, Rabu 12 Februari 2020.
Foto : @ashgreyz
Berbeda dengan Lucinta, hasil pemeriksaan tes urine menunjukkan Abash tak terbukti mengonsumsi Narkoba.
" Dari tes urine, tiga tersangka negatif, yang satu LL alias AP positif mengandung benzo," ucapnya.
Untuk diketahui Lucinta Luna ditangkap di apartment Thamrin City Jakarta pada dini hari, Selasa 11 Februari 2020.
Dari hasil penggledahan, polisi menemukan barang bukti berupa ekstasi, tramadol, riklonal. Dan dari hasil pemeriksaan, selebgram yang disebut-sebut transgender itu positif mengkonsumsi benzodiazepin. Obat-obatan yang termasuk ke dalam golongan psikotropika.
Dream - Tertangkapnya Lucinta Luna akibat kepemilikan narkoba jenis ekstasi dan obat penenang membuka rahasia yang selama ini jadi tanda tanya publik. Identitas Lucinta, khususnya jenis kelaminnya, diungkap polisi.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus dalam keterangan pers di Mapolres Metro Jakarta Barat, Rabu, 12 Februari 2020 mengatakan tersangka berinisial LL menggunakan dua keterangan berbeda di dua kartu identitasnya
" LL ini public figure. Di dalam KTP-nya tertera yang bersangkutan ini perempuan," kata Yusri.
Namun identitas berbeda dibuat Lucinta Luna untuk paspornya. Di dokumen untuk bepergian ke luar negeri itu, Lucinta menuliskan keterangan jenis kelamin sebagai laki-laki.
" Paspornya laki-laki," kata dia lagi.
Selain soal jenis kelaminya, polisi juga mengungkapkan nama lain dari Lucinta Luna yang selama ini juga jadi perdebatan publik.
Memberikan keterangan dengan menggunakan inisial, Yunus mengatakan LL memiliki nama alias AP dan MF.
" Inisial LL alias AP alias MF," ujar dia.
Untuk diketahui selama ini santer beredar jika nama asli Lucinta Luna adalah Muhamamad Fatah. Setelah melakukan operasi ganti kelamin, Muhammad Fatah mengganti namanya menjadi Ayluna Putri dan kini tersohor dengan nama Lucinta Luna.(Sah)
Dream - Lucinta Luna ditangkap bersama tiga orang. Satu di antaranya bernama Dian alias Abas, yang merupakan kekasih artis yang disebut-sebut bernama asli Muhammad Fatah tersebut.
Menurut Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Yusri Yunus, tiga orang yang ditangkap bersama Lucinta Luna itu masing-masing berinisial H, D, dan N.
" Yang dua memang stafnya dia dan satu lagi pasanganya, istrinya," ujar Yusri di Jakarta, Selasa 11 Februari 2020. Yusri menambahkan, pasangan Lucinta itu wanita berinisial D, nama panggungnya Abas.
Saat menangkap Lucinta Luna dan kawan-kawannya di Apartemen Thamrin City, polisi menyita sejumlah barang bukti, antara lain pil ekstasi dan dua obat penenang.
" Yang bersangkutan pada saat penggeledahan di apartemen tersebut berhasil amankan ada tiga ekstasi tapi dapat di keranjang sampah, obat penenang tramadol dan riklona," tambah dia.
Hingga kini, kata Yusri, polisi terus memeriksa Lucinta Luna. Menurut dia, dari keempat orang yang ditangkap itu belum mengakui sebagai pemilik ekstasi yang ditemukan di keranjang sampah tersebut.
" Sampai saat ini keempatnya belum mengakui diduga eksatais milik siapa dan masih didalami oleh tim," kata Yusri.
Dream - Dunia hiburan Tanah Air kembali diramaikan kasus dugaan narkoba. Kali ini menimpa pedangdut Lucinta Luna yang dibekuk polisi Selasa 11 Februari 2020 kemarin.
Dari hasil tes urine, Lucinta dinyatakan positif mengkonsumsi benzodiazepin. Obat-obatan yang termasuk ke dalam golongan psikotropika.
Menurut Kepala Unit II Satuan Reserse Narkoba Polres Jakarta Barat, AKP Alan Maulana Mukarom, menyebut Lucinta Luna mengaku baru beberapa bulan mengkonsumsi barang haram itu.
“ Kalau keterangan dari tersangka LL, yang bersangkutan kurang lebih enam bulan,” kata AKP Alan Maulana di Jakarta, Selasa, 11 Februari 2020.
AKP Alan menyebut alasan selebgram yang disebut-sebut transgender itu mengkonsumsi narkoba. Menurut Alan, dari pemeriksaan Lucinta mengaku ingin menenangkan diri.
" Karena ya mungkin ada permasalahan,” jawab AKP Alan.
Soal obat penenang yang dikonsumsi Lucinta, apakah ada terkait dengan kondisinya yang diduga transgender?
" Pemeriksaan tidak mengarah ke sana, karena ini bukan objek perkara. Yang pasti dari pihak kepolisian masih melakukan pendalaman," ungkapnya.
Youtuber yang santer memiliki nama lengkap Muhammad Fatah itu ditangkap di Apartemen Thamrin City, Jakarta Barat. Saat diamankan, Lucinta Luna kedapatan memiliki 3 butir ekstasi, dan dua obat penenang yakni tramadol 7 butir dan riklona 5 butir.
Dream - Tanda tanya sel yang akan ditempati Lucinta Luna akhirnya terjawab. Selebgram yang diduga transgender itu akan menghuni ruang penjara setelah ada keputusan dari pengadilan terkait pengajuan perubahan identitasnya.
Saat penangkapan kemarin, Selasa, 11 Februari 2020, polisi sempat memberikan keterangan yang tak pasti perihal sel yang akan ditempatu Lucinta.
(Baca: Polisi Bingung Masukkan Lucinta Luna di Sel Pria atau Wanita)
" Pada tanya ke saya kalau masuk sel, sel mana. Dari KTP-nya perempuan dan paspor laki-laki. Jadi kita belum bisa menentukan disel mana, karena kita tunggu keputusan pengadilan," ujar Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus di Metro Polres Jakarta Barat, Rabu, 12 Februari 2020.
Menurut Yusri, kepolisan baru benar-benar bisa memastikan sel yang akan ditempati Lucinta setelah ada surat putusan dari pengadilan. Masih dari keterangan polisi, Lucinta sebelumnya diketahui mengajukan perubahan jenis kelamin di Pengadilan
" Keputusan pengadilan yang lagi kami tunggu hingga hari ini, jadi nanti diinfokan kembali," katanya lagi.
Sambil menunggu surat keputusan pengadilan, Kapolres jakarta Barat, Audie Latuheru mengatakan Lucinta sementara akan ditempatkan di sebuah sel Khusus. Ruang khusus ini bukan sel perempuan ataupun laki-laki.
" Ditahan dimana, sel laki-laki apa perempuan? Sementara akan ditaruh di ruang khusus Polda, itu jawabannya," kata Audie.
Sebelumnya Lucinta Luna ditangkap pihak Polres Jakarta Barat karena kedapatan memiliki ekstasi dan dua obat penenang riklonal dan tramadol.
Advertisement
Begini Beratnya Latihan untuk Jadi Pemadam Kebakaran
Wanita Ini Dipenjara Gegara Pakai Sidik Jari Orang Meninggal Buat Perjanjian Utang
4 Glamping Super Cozy di Puncak Bogor, Instagramable Banget!
Menkeu Lapor Capaian Satu Tahun Pemerintahan Prabowo-Gibran, Tingkat Pengangguran Turun
Cerita Darsono Setia Rawat Istrinya yang Tak Bisa Kena Cahaya Selama 32 Tahun