Foto : Nur Ulfa/Dream
Dream - Ruben Onsu geram dengan ucapan paranormal Mbah Mijan yang menyebutkan mendapat firasat buruk tentang dirinya. Ruben bertambah kecewa lantaran ucapan itu diketahui dari sosial media.
" Kalau lu teman yang baik lu bicarakan by phone kalau lu punya kelebihan. Tapi ini lu telepon ga ada malah gue tahunya lewat sosmed (sosial media). Itu lebih memprihatinkan," kata Ruben Onsu saat di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa 24 April 2018.

Ruben menyesalkan sikap Mbah Mijan menuliskan ramalan tersebut dan mengunggah ke sosial media. Padahal kata Ruben, jika dia mengenal baik dengannya sebaiknya tidak perlu ada statment yang saat ini jadi perbincangan publik.
" Alangkah sopannya kalau mbak Mijan, ngerasa kenal sama saya, saya baik sama dia, ya mbok jangan diomongin di media. Ya Mbah Mijan?" pinta Ruben.
" Bisa membedakan mana artis yang bisa Mbah Mijan dompleng, mana artis yang bisa merangkul Mbah Mijan," Ruben menambahkan.

Meski membuat ramalan kurang menyenangkan, Ruben merasa tidak takut dan santai menanggapinya. Ruben tetap percaya kehidupannya berjalan sesuai kehendak Sang Pencipta.
" Apa yang terjadi sama saya terjadilah. Saya manusia yang punya Tuhan, punya keyakinan. Kalau semua terjadi, ya terjadi," tuturnya.
© Dream
Dream - Usai jatuh sakit beberapa waktu lalu, Ruben tampak kurus dan wajahnya tak lagi mulus seperti sebelumnya. Muncul bintik-bintik seperti jerawat di wajah suami Sarwendah itu.
Tak ingin dinilai sakit yang bukan-bukan, Ruben akhirnya buka suara soal kondisinya sekarang.
" Jadi ini saya jelaskan, saya itu minum susu protein, kalau minum protein kalori tinggi itu harus dibarengi dengan olahraga, kaya orang-orang yang mau bikin otot minum susu itu. Nah, tapi saya kapan olahraganya?," ujar Ruben di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, kemarin.
Efek timbulnya bintik hitam di wajah itu akibat ketidakcocokan meminum susu tersebut. Terlebih lagi minum susu itu harus dibarengi olahraga. Ruben mengaku tidak memiliki waktu olahraga.
" Tidur aja berantem, dalam arti gue acara aja baru selesai jam 2, sampe jam 3, terus tidur 4, 5, 6, Thalia bangun tidur jam 7 manggil-manggil ayah, ayah, terus saya melek lagi. Makanya gimana mau olahraga gitu, itu aja udah berantem sama waktu. Jadi ya gini, berjerawat," imbuhnya.
Kata Ruben, kini bobot tubuhnya mulai bertambah. Kesehatannya mulai membaik setelah beberapa waktu lalu dirawat akibat kelelahan.
" Gue sekarang udah 62 kg, udah mulai kembali engap-engap lagi," katanya.
© Dream
Dream - Ruben Onsu menjalani tes kanker lantaran kondisi kesehatan sering menurun dan mengalami penyusutan berat badan secara drastis.
Istri Ruben, Sarwendah mengaku khawatir dengan kondisi sang suami. Oleh karena itu, Sarwendah mendukung saran keluarga yang meminta Ruben Onsu menjalani tes kanker.
" Iya soalnya kan takutnya (kanker) kita mendingan cek semuanya, namanya check up kan cek semua badan. Pas check up sih sejauh ini aman semuanya, sehat-sehat saja," ucap kata Sarwendah dikutip Dream dari laman Liputan6.com, Selasa 6 Maret 2018,
Dari hasil pemeriksaan itu, Ruben disarankan dokter untuk lebih banyak istirahat, serta memperbanyak makanan yang mengandung protein
" Makanan yang dimakan itu harus dipilih, apalagi dengan aktivitas dia yang sangat tinggi," ia menambahkan.
Mantan personel Cherrybelle itu fokus memperhatikan asupan makanan Ruben Onsu karena khawatir suaminya kembali jatuh sakit.
" Aku lebih protektif, masalah makanan aku lebih tanyakan dia mau makan apa? Karena takutnya kita enggak tahu dia salah makan terus sakit perut atau apalah. Sekarang lebih fokus aja memperhatikan ke situ," ujar Sarwendah.
Hampir setiap hari, Sarwendah rela memasak untuk Ruben Onsu agar dapat memastikan kebersihan makanan suaminya tersebut.
(Sumber: Liputan6.com/Rizky Aditya Saputra)
© Dream
Dream - Sarwendah akhirnya buka suara terkait kabar yang menyebutkan sang suami, Ruben Onsu, sedang sakit karena badannya terlihat susut. Dia mempertanyakan apakah orang-orang benar-benar melihat perubahan pada Ruben atau hanya ikut-ikutan saja menyebutnya terlihat kurus.
" Ketika semua orang bilang suami kurusan? Memang melihat atau hanya latah karena ada yang bilang kurus jadi mengiyakan saja," tulis Sarwendah di akun Instagramnya, sebagaimana diakses Dream, Selasa 13 Maret 2018.
Sebenarnya, Sarwendah tak ingin menanggapi sorotan tersebut. Namun setelah menimbang-nimbang, ibu satu anak ini merasa perlu memberikan penjelasan terkait sorotan etrsebut.
" Iya memang kemarin sempat turun berat waktu masuk RS karena kecapekan dan kurang protein," tambah perempuan yang karib disapa Wendah ini.

Wanita 28 tahun ini tidak ingin pemberitaan mengenai Ruben simpang siur lagi. Sebab, dia sudah menjelaskan apa yang terjadi pada suaminya itu. " Di sini saya sudah menjelaskan supaya enggak ada headline berita yang ke mana-mana."
© Dream
Menurut Sarwendah, saat ini berat badan Ruben sudah naik. " Sudah naik lebih dari yang dulu dan malah celana sudah mulai kekecilan. Jadi perlu diperhatikan tipe badan orang berbeda-beda ada yang kalau gendut langsung kelihatan di pipi seperti saya dan kalau suami saya itu di perut."
Melalui unggahan ini pula Sarwendah juga mengaku selalu berusaha menjadi istri yang baik bagi keluarga kecilnya. Termasuk memperhatikan sang suami yang telah menjadi kepalakeluarga pekerja keras.
" Dan yg bilang gmn sih istrinya koq suaminya kurusan? ini saya sudah jelaskan dan maaf kalau ternyata saya belum menjadi istri sempurna. Tapi saya berusaha semampu saya menjaga keluarga kecil saya, yg penting keluarga saya happy. Thanks," tutupnya.
Advertisement
Dari Langgar ke Bangsa: Jejak Sunyi Kiai dan Santri dalam Menjaga Negeri

Pria Ini Punya Sedotan Emas Seharga Rp233 Juta Buat Minum Teh Susu

Celetukan Angka 8 Prabowo Saat Bertemu Presiden Brasil

Paspor Malaysia Duduki Posisi 12 Terkuat di Dunia, Setara Amerika Serikat

Komunitas Rubasabu Bangun Budaya Membaca Sejak Dini


Tampil Cantik di Dream Day Ramadan Fest Bersama Beauty Class VIVA Cosmetics

Lihat Video Baut Kendur Thai Lion Air Saat Terbang yang Bikin Geger



Dari Langgar ke Bangsa: Jejak Sunyi Kiai dan Santri dalam Menjaga Negeri

Air Hujan di Jakarta Mengandung Mikroplastik, Ini Bahayanya Bagi Kesehatan Tubuh

Pria Ini Punya Sedotan Emas Seharga Rp233 Juta Buat Minum Teh Susu