Menteri Kesehatan Rusia, Mikhail Murashko/ Foto: Kremlin.ru
DREAM.CO.ID – Kesigapan seorang dokter menghadapi kondisi darurat benar-benar diuji ketika berada dalam pesawat. Seperti yang dialami Menteri Kesehatan Rusia, Mikhail Murashko.
Bertahun-tahun menjadi birokrat dan jajaran pemerintah, kemampuannya sebagai dokter sangat dibutuhkan beberapa waktu lalu ketika dirinya sedang dalam penerbangan ke Vietnam. Salah satu penumpang di pesawat yang ditumpanginya mengalami hipertensi dan mengeluhkan kesakitan dan lemas.

Insiden itu terjadi 3 jam setelah pesawat lepas landas. Kru pesawat pun mengumumkan di pengeras suara, meminta bantuan penumpang lain di pesawat dan bertanya adakah yang berprofesi sebagai dokter dan bisa membantu.
Mendengar hal tersebut Mikhail Murashko yang merupakan seorang dokter spesialis ginekologi itu langsung turun tangan. Dengan cepat, ia mendekati penumpang yang terbaring lemah dan mulai memberikan pertolongan. Menggunakan keahlian medisnya, pria berusia 58 tahun ini berhasil menenangkan dan menstabilkan kondisi pasien.

Berkat tindakan sigap Murashko, kondisi pria itu berangsur membaik dan tetap stabil hingga pesawat mendarat dengan selamat di Hanoi. Kisah ini dengan cepat menyebar melalui Telegram Shot, memuji tindakan heroik sang menteri yang tak ragu menggunakan ilmunya untuk menyelamatkan nyawa, bahkan di luar tugas resminya.

Sebagai seorang dokter dan birokrat senior, Murashko memiliki latar belakang yang kuat dalam dunia kesehatan. Sebelum menjabat sebagai Menteri Kesehatan sejak 2020, ia pernah memimpin badan pengawas kesehatan federal Rusia, Roszdravnadzor, dan juga berkiprah di administrasi kesehatan regional. Tindakan Murashko di pesawat ini menjadi bukti nyata bahwa bagi seorang dokter sejati, panggilan untuk menolong bisa datang kapan saja dan di mana saja.
🇷🇺 Russia's Minister of Health saves life of passenger mid-air.
During flight from Moscow to Hanoi, a man suffered a hypertensive crisis which could have led to a heart attack.
Luckily Minister Mikhail Murashko was on board, he helped stabilize his condition within an hour. pic.twitter.com/6rHM8ef3Hl— Spetsnaℤ 007 🇷🇺 (@Alex_Oloyede2)September 14, 2025
Sumber: EconomicTimes
Advertisement
Nikah Sambil Cari Cuan, Spot di Jas Dijual untuk Promo Brand

10 Event di Jakarta Sepanjang November 2025 yang Seru Abis untuk Didatangi

Wardah Luncurkan Hijab Studio AI, Bisa Pilih Warna Hijab yang Pas dengan Tone Wajah

Komunitas Teens Go Green Sebarkan Virus Cinta Lingkungan Bagi Anak Muda

Kocaknya Komunitas Pengangguran Kumpul: Ngapain Kerja Gak Kaya?


Dua Kali dalam Setahun, Oh Beauty Festival 2.0 Hadir Jawab Antusiasme Pecinta Kecantikan
Tampil Cantik di Dream Day Ramadan Fest Bersama Beauty Class VIVA Cosmetics

Cewek Gabut Jual Online Plastik Isi Udara Bandung, Terdengar Iseng tapi Laku Keras

Kocaknya Komunitas Pengangguran Kumpul: Ngapain Kerja Gak Kaya?

Menikmati Liburan Santai, 5 Rekomendasi Hotel Pinggir Pantai di Anyer

Nikah Sambil Cari Cuan, Spot di Jas Dijual untuk Promo Brand

10 Event di Jakarta Sepanjang November 2025 yang Seru Abis untuk Didatangi

Riset: Korupsi dan Penggangguran, Isu yang Paling Bikin Khawatir Orang Indonesia