Sumber: Tiktok.com/bobbynasution._
Dream - Video yang merekam momen angkot ugal-ugalan menabrak pengendara motor di Medan, Sumatera Utara, viral di media sosial. Video ini diunggah akun TikTok @bobbynasution._.
Dalam video itu terlihat, pengendara motor ditabrak angkot berwarna merah hingga terjatuh di perempatan jalan. Kemudian, seorang laki-laki datang untuk membantu bapak yang jatuh dan memindahkan motornya ke sisi jalan.
Bukannya ikut turun membantu, sang sopir angkot malah tancap gas mencoba untuk kabur dari tempat kejadian.
Tanpa disangka, ternyata kejadian ini disaksikan langsung oleh Wali Kota Medan, Bobby Nasution. Secara kebetulan, mobil menantu Presiden Joko Widodo itu berada di belakang pengendara motor saat kejadian.
Melihat kejadian tersebut, mobil yang ditumpangi Bobby langsung mengarah ke angkot merah dan segera menghalangi jalannya. Terdapat satu mobil lainnya yang juga berhenti dan mencegat angkot merah yang mencoba kabur.
Kemudian, Bobby dan rombongan pun turun menghampiri sopir angkot itu. Terlihat Wali Kota ini menepuk bagian depan angkot dan menegur sopirnya.
Setelah itu, Wali Kota Medan ini menghampiri pengendara motor yang jatuh dan menolongnya bersama warga lainnya.
Atas kejadian ini, banyak warganet yang memberikan respon di kolom komentar videonya. Bahkan video ini viral dan telah ditonton sebanyak lebih dari 3,2 juta kali.
“ mantap.. pak Bobby nasuttion reflek..nya sangat baik kesusahan orang lain,” tulis warganet di kolom komentar.
“ saya warga medan bangga punya wali kota kyk bapak sehat sehat ya pak,” tulis warganet
“ Ak dl prnah lg boncengan motor.tb tb disalib sm angkot depan pajak usu trs ps didepan kt angkotnya brenti menddak naikin sewa.hmpir kt nabrak angkotny,” ungkap warganet berkomentar.
“ pas bgt... supir angkotnya lagi apes 😂,” tulis warganet lainnya.
@bobbynasution._ Mari kita taat berlalu lintas 🙏🙏🙏 .. #fyp #tiktok #indonesia #viral #lalulintas #medan #medantiktok #kota #angkot #angkutan #tabrakan ♬ suara asli - BONAS ^_^
Advertisement
Jadi Pahlawan Lingkungan Bersama Trash Hero Indonesia
10 Brand Kosmetik Paling Ramah Muslim di Dunia, Wardah Nomor Satu
KAJI, Komunitas Bagi Para Alumni Mahasiswa Indonesia di Jepang
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah