Jarak Rumah Cuma 5 Langkah, Wanita Curhat Jadi Tetangga Mantan Suami: Nano-nano
Dream - Setiap pasangan yang menjalin hubungan pasti memiliki tantangan masing-masing. Terlebih jika menjalin asmara dengan tetangga sendiri yang jarak rumahnya hanya terpaut beberapa langkah dengan tempat tinggalmu.
Tentu kisahnya akan berbeda dengan orang-orang pada umumnya, mulai dari tantangan, suka dan dukanya, hingga hal-hal konyol yang ada di baliknya.
Namun, apa jadinya jika yang menjadi tetangga adalah mantan suami. Itulah yang dialami wanita dalam video dalam akun TikTok @mamaseh30.
" Rumah mantan suami dekat guys cuma lima langkah," tulisnya dalam video.
Wanita itu memperlihatkan jika rumah mantan suaminya tepat di depan rumah dia. Bagian belakang rumah mantan suaminya juga ada pintu yang membuat mereka bisa tanpa sengaja berpapasan.
Dia mengatakan saat ini sang mantan suami sudah memiliki istri baru. " Setiap hari mau gak mau selalu lihat dia dan istri barunya," ujarnya.
Dia mengungkapkan jika perasaannya campur aduk alias nano-nano setiap kali melihat kebersamaan mantan suami dengan istri barunya.
Sedangkan wanita itu masih belum menikah sejak bercerai tiga tahun lalu. Dia belum karena hingga kini belum memperoleh sosok lelaki yang cocok dengannya.
Dia mengatakan bahwa dirinya jarang sekali mengobrol dengan mantan suaminya sekalipun mereka bertetangga. Hal itu dia lakukan karena menjaga perasaan istri mantan suaminya.
Video tersebut sontak menuai beragam komentar warganet. Banyak yang mendukung sikap wanita tersebut yang tidak terpengaruh dengan keberadaan mantan suaminya.
" ra usah dipikir... loos apa tunjukkan keberhasilan nya mb sih bahwa mampu tanpa pasangan🥰."
" Cari lg to mbak. ngapain dirasain polahe mantan."
" kl bisa cr yg lebih segalanya."
" ga apa apa yg penting rukun."
" yaa Allah semoga dpt pnggti suami yg lebih dari mantan."
Advertisement
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
Hari Santri, Ribuan Santri Hadiri Istighasah di Masjid Istiqlal
4 Cara Top Up Roblox dengan Mudah dan Aman, Biar Main Makin Seru!
Ada Mobil Listrik di Konser Remember November Vol.3 - Yokjakarta