Ada Mukjizat di Balik Penemuan Jenazah Eril di Bendungan Engehalde Swiss

Reporter : Okti Nur Alifia
Jumat, 10 Juni 2022 10:15
Ada Mukjizat di Balik Penemuan Jenazah Eril di Bendungan Engehalde Swiss
“Di bendungan itu tidak semua penyelam bisa, itu hanya orang yang tahu. Dan di bendungan saya kira tidak bisa orang menyelam di sana,” kata kontributor internasional Krisna Diantha.

Dream - Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril telah ditemukan. Jasad putra sulung Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, itu ditemukan oleh petugas Kepolisian Bern, Swiss, di bendungan Engehalde, Rabu 8 Juni 2022, pagi waktu setempat.

Dikutip dari laman police.be.ch, polisi Bern melaporkan ada seorang pria tergeletak di bendungan. Sosok tubuh yang sudah tak bernyawa itu langsung dievakuasi.

" Pada hari Rabu, 8 Juni 2022, sesaat sebelum 06:50, polisi wilayah Bern dilaporkan bahwa seorang pria tak bernyawa tergeletak di air di bendungan Engehalde di Bern," demikian laporan tersebut.

Seorang kontributor internasional Krisna Diantha, juga ikut berkomentar atas ditemukannya jenazah Eril. Melansir Instagram @insta_julid, Krisna menyebut penemuan ini sebagai mukjizat yang luar biasa, karena tidak semua penyelam bisa menyelam di bendungan. Namun jasad Eril justru menampakkan diri.

“ Di bendungan itu tidak semua penyelam bisa, itu hanya orang yang tahu. Dan di bendungan saya kira tidak bisa orang menyelam di sana. Hanya di danau dan di airnya yang tenang. Itu yang menyebabkan agak lama pencarian dan ditemukan,” katanya.

1 dari 5 halaman

Krisna Diantha© (Foto: Instagram/insta_julid)

Krisna juga menjelaskan kondisi Sungai Aare banyak akar pohon yang tumbuh, bisa saja jenazah yang tenggelam di sungai tersangkut di pohon.

“ Dan bendungan ini sungai Aare itu airnya deras, banyak akar pohon, bukan pohon hidup ya, pohon dari gunung,” ujarnya.

Adapun terkait pencarian Eril yang memakan hingga 12 hari itu, pada akhirnya hanya mengandalkan perahu boat dan jalan darat.

“ Yang dilakukan satu dengan drone pada 1 atau 2 hari, kemudian perahu, dengan telekoskop khusus itu 1 hari 2 hari, anjing pelacak, ada juga yang lewat jalan darat,” kata Krisna.

“ Tapi pada akhirnya hanya perahu boat dan jalan darat, yang kira-kira seminggu tidak selengkap yang dulu, ini juga menyangkut biaya saya kira,” lanjutnya.

2 dari 5 halaman

Postingan ini ramai dipenuhi komentar warganet yang juga sangat lega, akhirnya jenazah Eril ditemukan.

“ jenazah kan sdh msk bendungan sdgkan bendungan itu bukan tempat yg biasa menjadi titik pencarian krn terlalu beresiko, bahkan penyelam handal sekalipun tdk berani menyelam disitu, tapi the power of doa jenazah menampakan diri mknya bs ditemukan CMIIW,” kata warganet.

“ Alhamdulillah Allahu Akbar,” tulis warganet.

“ Masyaa Allah Allahuakbar Allah dengan segala kuasanya😢,” tulis warganet.

“ Rekor tim SAR masih terjaga. 99,9% ditemukan dalam rentang waktu 3 hari-3minggu,” tulis warganet.

“ Mengapung sndri pak di bendungan airnya keruh menyelam gak ketemu tp jasadnya eril mengapung sndri makanya ktmu,” tulis warganet.

Sumber: Instagram @insta_julid

 

4 dari 5 halaman

Jenazah Eril Ditemukan, Ridwan Kamil: Allahu Akbar! Kami Tenang Sekarang

Dream - Jenazah ananda Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, putra sulung Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, akhirnya ditemukan di Bendungan Engehalde, Bern, Swiss pada Rabu 8 Juni 2022 pagi waktu setempat.

DNA yang diidentifikasi oleh Kepolisian Bern dinyatakan cocok dengan almarhum Eril. Mendengar kabar ini, Ridwan Kamil langsung menggaungkan takbir kepada Allah SWT.

“ Allahu Akbar!” tulis Ridwan Kamil di Instagram @ridwankamil.

Ucapan syukur yang begitu dalam juga diucapkan sang gubernur, doa yang selama ini dia curahkan akhirnya diijabah oleh Yang Maha Kuasa.

“ Alhamdulillah Ya Allah SWT, Engkau telah mengabulkan permohonan doa kami. Jenazah ananda Emmeril Kahn Mumtadz sudah ditemukan,” ungkap Ridwan Kamil.

5 dari 5 halaman

Kang Emil (sapaan Ridwan Kamil) menginformasikan jenazah sang putra akan kembali ke tanah air di hari Minggu (12 Juni 2022) dan dimakamkan di hari Senin (13 Juni 2022).

“ Jenazah Eril Insya Allah akan kembali ke tanah air di hari Minggu dan dimakamkan di Hari Senin,”

Tidak lupa dia juga berterima kasih kepada semua pihak yang telah membantu pencarian anaknya, khususnya kepada KBRI Swiss dan Kepolisian atau Pemerintah Kota Bern.

“ Jazakillah kepada semua pihak yang turut membantu dalam pencarian dan kepada yang ikhlas mendoakan Eril, semoga Allah SWT membalas berlipat kebaikan dan keikhlasan anda semua,” lanjut Ridwan Kamil.

Setelah 12 hari pencarian Eril yang tak kunjung ada hasil, kabar ini membuat pria kelahiran yang menjabat gubernur sejak 2018 itu merasa tenang.

“ Sungguh Tuhanku, kami tenang sekarang. Engkau sungguh Maha Pengasih, Maha Penyayang dan Maha Pengabul doa kami,” tutup Kang Emil.

Sumber: Instagram @ridwankamil

Beri Komentar