WNI Yang Menjalani Observasi Di Kabupaten Natuna (Foto: Twitter)
Dream - Sebanyak 383 warga negara Indonesia yang dievakuasi dari Wuhan, China, dalam kondisi sehat. Para WNI yang sedang dikarantina di Natuna tersebut segera dipulangkan ke rumah masing-masing.
" Kalau sudah dua minggu akan kami pulangkan," ujar Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Muhadjir Effendy, di Kantor PP Muhammadiyah, Jakarta, Senin 10 Februari 2020.
Menurut Muhadjir, pemerintah juga telah melakukan sosialisasi di kampung halaman 238 WNI yang dikarantina. Dalam sosialisasi itu, pemerintah menjelaskan mereka yang dikarantina tidak terjangkit virus Corona.
Masyarakat juga dijelaskan, WNI yang dikarantina itu tidak serta-merta positif menderita virus. Hanya saja, mereka perlu dilakukan observasi untuk memastikan tidak ada virus corona bersarang di tubuhnya. Masa inkubasi virus corona itu 14 hari.
" Itu termasuk kita siapkan dong. Kesiapan warga, kesiapan keluarganya untuk menerima kehadiran mereka untuk meyakinkan bahwa dia memang tifak terpapar oleh virus itu dan kondisinya sangat sehat," ucap dia.
Hingga saat ini, tambah Muhadjir, belum ada virus corona positif terdeteksi di Indonesia. Muhadjir mengimbau kepada masyarakat, untuk senantiasa menjaga sistem imun tubuh dan tidak mengonsumsi makanan yang diduga dapat menularkan virus mematikan itu.
" Kita berdoa mudah-mudahan (virus corona) jangan sampai masuk Indonesia," kata dia.
238 WNI yang dievakuasi dari pusat sebaran virus corona di Wuhan, Hubei, China sudah menjalani masa karantina selama satu pekan di Natuna, Kepulauan Riau. Masa karantina itu berlangsung selama dua pekan.
Dream - Sebanyak enam Warga Negara Indonesia (WNI) asal Tanjungpinang yang tiba dari Singapura menjalani observasi virus Corona.
" Masa observasi sampai 13 Februari 2020. Mereka masuk 30 Januari 2020 kemarin," kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Rustam, dikutip dari Merdeka.com, Senin 10 Februari 2020.
Enam orang tersebut merupakan satu keluarga. Keenamnya kembali diobservasi di kediaman mereka, Perumahan Pondok Gurindam Kilometer 7, Kota Tanjungpinang.
Selama observasi, kata Rustam, enam warga Tanjungpinang itu akan diberikan batasan kontak langsung dengan orang lain. Dinas Kesehatan bersama pihak terkait lainnya di daerah itu turut melakukan pengawasan serta pemantauan terhadap tiap-tiap individu.
" Kami rutin memantau suhu tubuh serta ada tidaknya gejala batuk maupun sesak napas yang dialami masing-masing yang bersangkutan," kata dia.
Rustam menegaskan, beberapa di antara mereka sudah dilakukan pengambilan sampel usap tenggorokan untuk memastikan tidak terinfeksi virus Corona.
" Hasil observasi menunjukkan bahwa tidak ditemukan tanda dan gejala demam, batuk, apalagi sesak napas. Semuanya dalam keadaan sehat walafiat," kata dia.
Dream - Berolahraga dengan pergi ke pusat kebugaran (gym) memang bisa membuat tubuh menjadi lebih bugar. Namun kebiasaan ini sebaiknya dilakukan jika kamu yakin kondisi lingkungan benar-benar aman dari wabah penyakit.
Kemalangan itulah yang dirasakan tiga pria China berikut ini. Lantaran pergi ke gym, mereka harus pulang dengan membawa penyakit virus corona.
Wabah virus corona masih sampai saat ini memang masih menghantui penduduk dunia, khususnya China, negara awal penyebaran.
Proses infeksi berjalan sangat masif dan cepat. Tercatat sudah puluhan ribu orang di seluruh dunia terjangkit virus yang bermutasi menjadi 2019-nCoV ini.
Melansir World Of Buzz, jagat maya kembali dihebohkan dengan kisah tiga orang pria yang terinfeksi virus corona.
Ketiga pria itu terinfeksi virus usai memutuskan untuk pergi ke pusat kebugaran di provinsi Anhui.
Padahal, ketiga pria itu sebelumnya tak melakukan perjalanan ke daerah terinfeksi atau berada di dekat hewan-hewan yang rentan membawa virus seperti kelelawar.
Menurut studi epidemiologis ketiga pria itu mungkin saja tertular saat memakai alat gym yang sama dengan yang dipakai orang terinfeksi sebelumnya.
Semua bermula saat ketiga pria itu ingin menghadiri resepsi pernikahan kerabatnya di Anhui.
Sesampainya di Anhui, ketiga pria ini mampir sebentar ke sebuah gym untuk sedikit berolahraga agar penampilan mereka terlihat segar sebelum acara.
Tak ada yang menyadari jika alat gym yang mereka gunakan ternyata bekas digunakan oleh orang yang terinfeksi.
Setelah ditelusuri, gym tersebut sebelumnya dipergunakan dua orang yang menunjukkan gejala terjangkit virus corona.
Setelah pemberitaan ini, kini kedua orang itu telah dikarantina dan dimonitor secara ketat.
Advertisement
4 Cara Ampuh Hilangkan Lemak di Perut, Cobain Yuk!
Jadi Pahlawan Lingkungan Bersama Trash Hero Indonesia
10 Brand Kosmetik Paling Ramah Muslim di Dunia, Wardah Nomor Satu
KAJI, Komunitas Bagi Para Alumni Mahasiswa Indonesia di Jepang
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal
Penampilan Alya Zurayya di Acara Dream Day Ramadan Fest 2023 Day 6
Potret Luna Maya dan Cinta Laura Jadi Artis Bollywood, Hits Banget!
Cara Cek Penerima Bansos BLT Oktober-November 2025 Rp900 Ribu
Diterpa Isu Cerai, Ini Perjalanan Cinta Raisa dan Hamish Daud
AMSI Ungkap Ancaman Besar Artificial Intelligence Pada Eksistensi Media