Viral Wanita Panik Tempel Pembalut di Lengan Kekasih yang Berdarah, Hasilnya...

Reporter : Maulana Kautsar
Kamis, 21 Februari 2019 13:00
Viral Wanita Panik Tempel Pembalut di Lengan Kekasih yang Berdarah, Hasilnya...
Demi menghibur sang kekasih yang sedih, si pria mengunggah foto saat pembalut menempel di lengannya

Dream - Seorang kekasih yang panik membuat aksi yang kocak sekaligus berharga. Perempuan warga negara Taiwan yang tak disebutkan namanya itu terlihat panik saat melihat lengan kekasihnya terluka dan darah mengucur deras.

Dilaporkan World of Buzz, perempuan yang panik itu sempat kebingungan mencari perban atau peralatan pertolongan pertama untuk menutup luka sang pujaan hati. Sampai akhirnya dia menemukan benda yang mungkin tak terpikirkan banyak orang.

Wanita itu segera mengambil pembalut, membukanya, dan menempelkan di lengan sang kekasih dengan plester medis.

Pembalut berukuran besar itu dia yakini dapat menghentikan pendarahan dan menyerap darah yang mengucur. Sebelumnya si wanita berusaha meyakinkan sang kekasih agar tak malu dengan pembalut berukuran besar yang menempel itu.

Pembalut untuk membebat luka di lengan

Pembalut untuk membebat luka di lengan (Foto: China Daily/World of Buzz)

Seperti fungsinya, pembalut itu terbukti bekerja dengan baik. Benda yang biasa dipakai wanita itu dapat menyerap pendarahan di lengan sang kekasih dengan maksimal.

Uniknya, sang kekasih memutuskan untuk memotret hasil pertolongan pertama. Dia mengirimkannya sebagai cara menghibur rasa sedih sang kekasih.

1 dari 1 halaman

Jawaban Kocak Warganet

Foto itu dia bagikan ke media sosial miliknya.

Secara alami, warganet segera merespon aksi perempuan itu. Dia menyebut kekasih pria itu berpikir cepat.

" Ini akan memakan waktu tujuh hari untuk pendarahan berhenti," kelakar warganet, menyamakan luka di lengan si pria dengan masa datang bulan perempuan.

" Saya lebih suka yang dengan sensasi dingin, itu membantu mengurangi rasa sakit," kata warganet lain.

Salah satu yang paling mengesankan, seorang perawat juga setuju dengan penggunaan pembalut sebagai alternatif pengobatan luka. Penggunaan pembalut lebih bisa diterima ketimbang tisu toilet.(sah)

Beri Komentar