Dokter Berhasil Mengeluarkan 120 Belatung (Mirror.co.uk)
Dream - 120 belatung dikeluarkan dari hidung dan mata seorang wanita di Kanada. Ratusan belatung itu diyakini berasal dari telur-telur yang ditinggalkan lalat yang ada di ruangan ICU sebuah rumah sakit.
Sebelumnya, seorang pasien wanita berusia 65 tahun masuk ruang ICU sebuah rumah sakit di Kanada karena komplikasi penyakit yang dideritanya.
Tiga hari kemudian, saat dokter memeriksa wanita itu. Dokter terkejut karena menemukan beberapa belatung sedang 'jalan-jalan' di kelopak mata dan kemudian di dalam hidung si pasien.
Diduga, seekor lalat, yang terlihat terbang di dalam ruang ICU sebelumnya, telah bertelur di sekitar kelopak mata dan rongga hidung pasien tersebut, jurnal medis Canadian Medical Association di Kanada melaporkan, dikutip Mirror.co.uk.
Dokter akhirnya berhasil mengeluarkan 100 ekor belatung dari hidung pasien dan 20 ekor lainnya dari kelopak matanya.
Pasien itu berada di sebuah kamar ICU tak berjendela yang memiliki satu pintu terbuka. Kemungkinan lalat masuk ke ruang itu melalui bagian lain dari rumah sakit.
Kasus tersebut terjadi pada 2007 silam, tapi menjadi heboh setelah laporan jurnal tersebut dijadikan artikel digital. (Ism)
Advertisement
Coba Tenangkan Diri Dulu, Begini Cara Mengatasi Gejala Serangan Jantung Saat Sendirian

Heboh Robot Humanoid IRON: Gerakan Nyaris Luwes, Sampai Perlu Dibuktikan Bukan Manusia

Jangan Anggap Remeh! Psikolog Ungkap Perundungan Verbal Bisa Mengarah pada Hal Lebih Parah


Ujian Tengah Semester Bentrok dengan Syuting, Prilly Latuconsina Numpang Kamar Warga


Honda Culture Indonesia Vol.2 Digelar di Jakarta, Ribuan Pengunjung Hadiri Pameran Komunitas Honda

Proses Pembuatannya Sampai 2 Tahun, Bonvie Haircare Rilis Produk Perawatan Rambut Khusus Cowok


Siswa SMPN 19 Tangsel Diduga Korban Bullying Meninggal Dunia, Sempat Koma di RS

Coba Tenangkan Diri Dulu, Begini Cara Mengatasi Gejala Serangan Jantung Saat Sendirian

Artis dan Presenter Marissa Anita Gugat Cerai Suami Usai Menikah 17 Tahun

Heboh Robot Humanoid IRON: Gerakan Nyaris Luwes, Sampai Perlu Dibuktikan Bukan Manusia