Instagram @memomedsos
Dream - Pernikahan di gelar dengan memakan jalan umum mungkin sudah bukan hal aneh di Indonesia. Namn jika kendaraan yang lewat berupa bus dan sudah sering terlihat di setiap hajatan nikah, mungkin hal ini jarang terjadi.
Pemandangan tak lazim ini menjadi viral di media sosial saat sebuah bus menerobos hajatan warga dan menutup jalan desa.
Berbeda dengan warganet yang keheranan melihat pemandangan tersebut, warga di sekitar lokasi pernikahan sudah terbiasa dengan kejadian bus yang menutup jalan desa. Mereka menganggap hal ini adalah kejadian lumrah.
Dilansir dari Instagram @memomedsos, sopir bus dan koordinator pernikahan terlihat sudah terbiasa dengan fenomena ini karena keduany aterlihat saling membantu untuk bisa melintas dengan aman.
" Antara sopir bus dan yang punya hajatan bahkan saling membantu agar kendaraan bisa melintas. Belakangan peristiwa itu diketahui terjadi di Desa Dadi, Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur pada Kamis (17/3/2022)," tulis akun @memomedsos.
Para pengunjung juga terlihat tetap menikmati hajatan meski sebuah bus sedang melintas di depan mereka. Penyanyi yang diundang untuk mengisi acara pernikahan juga tetap santai bernyanyi di atas panggung.
Saat bus besar itu lewat, para pengunjung memang menepi sejenak. Beberapa orang terlihat mengarahkan sopir bus dan beberapa lagi terlihat tetap menari menikmati alunan lagu meskipun badan bus lewat hanya beberapa centimeter dari wajahnya.
Bahkan salah satu warga, Suradi mengatakan, bus yang menerobos hajatan itu memang milik salah satu warga desa setempat.
“ Kejadiannya Kamis malam kemarin dan itu sudah biasa. Itu bus AKAP yang baru pulang dari luar kota,” ujar Suradi melalui sambungan telepon, yang dikutip @memomedsos dari Kompas.com, Sabtu 19 Maret 2022.
Melihat kejadian yang unik ini banyak warganet yang memuji toleransi antara pemilik bus dengan pemilik hajatan.
" Toleransi yg keren 😂," tulis akun @aby.rahmaghassani.
" Enjoy your trip and happy holidays bneran..😂😂," tulis akun @m.yulandarysastrosudarmo.
" Dan bisa bisanya lanjut terus nyanyi," tulis akun @muhamadpratamaaaa.
Advertisement
Komunitas InterNations Jakarta, Tempat Kumpul Para Bule di Ibu Kota
Lihat Mewahnya 8 Perhiasan Bersejarah Kerajaan Prancis yang Dicuri dari Museum Louvre
Hobi Membaca? Ini 4 Komunitas Literasi yang Bisa Kamu Ikuti
Baru Dirilis ChatGPT Atlas, Browser dengan AI yang `Satset` Banget
Bikin Syok, Makan Bakso Saat Dibelah Ternyata Ada Uang Rp1000