Agatha Suci (Foto: Instagram.com @Agatha_suci)
Dream - Selain penampilan menarik, bau badan juga memengaruhi kesan pertama. Sehingga, tak heran jika banyak orang yang sering memakai parfum setiap saat.
Hal ini dilakukan oleh Selebgram Agatha Suci. Parfum menjadi 'senjata' sehari-hari untuk tampil lebih percaya diri ketika beraktivitas.
" Aku tuh pecinta parfum, nggak pernah pergi tanpa parfum. Aku pergi dari pagi, nggak mungkin pulang mandi lagi. Jadi, parfum sangat penting," katanya di Pacific Place, Jakarta Selatan, Rabu 11 Maret 2020.
Wangi parfum favoritnya adalah bunga dan rempah. Ia pun menyukai jenis parfum yang ringan dan tidak terlalu menyengat.
" Aku lebih ke wangi bunga. Tapi, nggak menutup suka bau rempah sih. Kan kadang bunga suka dicampur rempah biar nggak terlalu feminin, gayaku memang nggak terlalu feminin," tambahnya.
Jika biasanya seseorang hanya memakai parfum 1-3 kali sehari, ia bisa memakainya berkali-kali. Apalagi, jika sedang beraktivitas.
" Tiap pagi, aku siap-siap pakai parfum. Berangkat antar anak, siapin sarapan, sudah agak siang, aku semprot lagi. Sudah mulai malam, mandi, sebelum tidur, aku pakai lagi. Kalau pergi, aku pasti pakai terus" .
Tak heran jika parfum menjadi salah satu hal yang tidak pernah terlupakan untuk dibawa di dalam tas. Bahkan saat ditemui, ia membawa dua parfum kecil.
" Aku pakainya kayak mandi. Agak rugi sebenarnya, tapi memang suka. Aku tidur pakai parfum. Aku suka menjadi wangi," tutupnya.
Dream - Untuk mendapatkan aroma wangi di tubuh, Sahabat Dream tidak bisa sembarangan memilih parfum hanya karena aroma yang menyegarkan. Penting juga memperhatikan cara pakainya.
Penggunaan parfum akan lebih efektif jika kamu tahu trik-trik pemakaiannya. Tasya Farasya, seorang beauty influencer yang juga penggila parfum punya cara khusus saat memakai parfum.
Cara tersebut membuat selalu wangi sepanjang hari. Berikut tips memilih dan memakai parfum dari beauty influencer Tasya Farasya.
Saat memilih parfum, Tasya menyarankan untuk selalu memilih Eau de Parfume, jangan EDT atau Body Mist. Hal itu karena aroma EDP lebih pekat dan kuat.
Ia juga menyarankan penggunaan parfum setelah mandi air hangat.
" Karena di badan yang panas, wanginya lebih menyebar, lebih evaporate dan masuk ke kulit, ungkapnya.
Hal yang juga sangat penting adalah pilih parfum yang wanginya cocok dengan aroma tubuh.
" Ada beberapa wangi yang cocok-cocokkan. Ada beberapa wangi yang nempel di panas badanku, dan di orang lain engga atau sebaliknya. Jadi harus tahu yang cocok sama kita," tuturnya.
Pastikan juga memakai parfum di dekat pembuluh darah. Biasanya di area tersebut lebih terasa hangat. Lalu semprotkan saja ke seluruh tubuh.
" Jangan semprot parfum lalu diusap ke area tubuh lain, jadi disemprot aja."
Trik Tasya yang juga cukup unik adalah ia selalu memakai body lotion terlebih dulu sebelum menggunakan parfum. Mengapa?
© Dream
" Kalau pakai body lotion yang ada scentnya, biasanya parfum bakal lebih awet karena lembap. Kalau kulitnya lembap, parfumnya lebih nempel," tutup Tasya. (mut)
Advertisement
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
NCII, Komunitas Warga Nigeria di Indonesia
9 Kalimat Pengganti “Tidak Apa-Apa” yang Lebih Hangat dan Empatik Saat Menenangkan Orang Lain
PT Taisho Luncurkan Counterpain Medicated Plaster, Inovasi Baru untuk Atasi Nyeri Otot dan Sendi
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
Hasil Foto Paspor Shandy Aulia Pakai Makeup Artist Dikritik, Pihak Imigrasi Beri Penjelasan
Zaskia Mecca Kritik Acara Tanya Jawab di Kajian, Seperti Membuka Aib