Credit: Manis Dan Sedap/Lamya Taste
Seiring dengan kembali berlakunya aktivitas normal belakangan ini, beragam acara dapat dilangsungkan kembali tanpa perlu ada rasa khawatir berlebihan. Termasuk salah satunya adalah temu keluarga.
Selain bisa mengunjungi keluarga di berbagai kota, juga bisa mengundang mereka datang ke rumah. Urusan sajiannya, tak perlu bingung menyiapkannya. Andalkan saja menu-menu buatan Lamya Taste.
Usaha kuliner di Jakarta tersebut punya beragam menu andalan yang cocok buat acara temu keluarga. Salah satunya adalah menu tumpeng nasi kuning yang kerap diburu pelanggan. Kenapa?
Sesuai tujuannya, menu tumpeng nasi kuning komplet ini dibuat dalam ukuran besar atau jumbo. Tujuannya agar bisa dimakan ramai-ramai bersama orang terdekat, termasuk dengan keluarga besar.
Tumpeng nasi kuning ini dibuat bersusun atau tingkat dengan tampilan yang sangat menarik. Padu padan warna nasi kuning dan lauk yang dihadirkan begitu menggugah selera untuk lekas mencobanya.

Sebagai sajian yang diperuntukkan makan bersama, tumpeng nasi kuning bikinan Lamya Taste ini juga dilengkapi lauk yang sangat komplet. Dari orek tempe, serundeng, empal daging, telur asin, hingga sambal.
Selain itu, juga dilengkapi lalapan sayuran segar dan juga sambal, agar semakin mantap menyantap sajian nasi kuning ini bersama keluarga besar. Nasi kuning ini juga ditaburi bawang goreng agar semakin gurih dimakan.
Bukan saja tampilannya yang menarik, ketika dimakan sajian tumpeng nasi kuning ini juga begitu istimewa secara cita rasa. Hal ini karena sajian ini dibuat dari bahan baku bermutu.
Ketika dimakan kelezatannya langsung terasa dalam setiap suapan. Ada rasa gurih dan sedap yang mampu memanjakan lidah kala makanan ini disantap. Niscaya keluarga yang datang ke rumah akan berkesan dengan sajian istimewa ini.
Mengingat makanan ini dijual dalam porsi besar dan butuh waktu untuk membuatnya, maka konsumen perlu melakukan pre-order dulu beberapa hari sebelumnya jika ingin memesannya. Biar bisa pesan sesuai pesanan, pre-order saja melalui ManisdanSedap.com.
Platform tersebut merupakan bagian dari KLY (KapanLagi Youniverse) sebagai Digital Media Network yang juga menaungi Liputan6.com, Merdeka.com, KapanLagi.com, Dream.co.id, Brilio.id, Fimela.com, Bola.com, Bola.net, dan Otosia.com.
Bukan hanya memudahkan penikmat kuliner menemukan dan memesan pre-order dari seluruh Nusantara, ManisdanSedap.com juga menjadi etalase yang memajang jualan para pemilik UMKM. Dilengkapi fitur tombol langsung ke nomor seller, pembeli dan penjual bebas berinteraksi maupun bertransaksi terpisah dari platform ini.