Situs Indonesia.Travel
Dream - Pemerintah Indonesia pelan-pela mulai memanfaatkan kemajuan teknologi digital untuk mempromosikan potensinya ke mancanegara. Salah satunya dilakukan Kementerian pariwisata yang menggandeng Google untuk menjalankan strategi digital marketing dalam mempromosikan pariwisata Indonesia.
Menteri Pariwisata, Arief Yahya menuturkan, Indonesia selama ini telah mengandeng raksasa mesin pencari itu untuk mempromosikan situs Indonesia.Travel. Dengan cara ini, Kemenpar berharap kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia akan semakin meningkat.
Langkah pemerintah ini untuk sementara boleh dikatakan mendulang sukses. Setidaknya, pengunjung laman Indonesia.Travel meroket sampai 600 persen.
" Lifestyle telah berubah, 27 persen Wisman akan searching dan melakukan payment melalui digital. Jadi media Indonesia.Travel enam kali lipat setelah kerjasama pada Agustus lalu," ungkap Arief di Gedung Sapta Pesona, Jakarta.
Melihat kesuksesan ini, Kemenpar bertekad menjadikan Google sebagai mitra utama dalam melaksanakan digital marketing. Apalagi pada 2016 mendatang, Arief menargetkan menyasar seluruh negara. Untuk tahun ini, Kemenpar memang baru menggeber promosi di lima negara saja.
" Borobudur ngehits sekali waktu ditaruh di-landing page-nya Google. Hits kita rata-rata pas April sampai Juli sekitar 1300 pengunjung perbulan. Kemudian jumlah klik meningkat sampai delapan ribu setelah bulan Agustus," imbuhnya.
Selanjutnya Arief mengungkapkan data pada bulan November terdapat 1,2 juta orang yang membuka situs Indonesia.travel. Hal ini merupakan kabar yang mengembirakan, karena sebelumnya hanya berkisar di angka 12.000 pengunjung.
" Keunggulan lainnya Google ini bisa spesifik menyasar orang-orang pengguna dunia digital. Langsung kepada orang-orang yang menyukai wisata bahari, penyuka cultural," kata Arief.
Advertisement
4 Komunitas Seru di Depok, Membaca Hingga Pelestarian Budaya Lokal
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
Hari Santri, Ribuan Santri Hadiri Istighasah di Masjid Istiqlal
4 Cara Top Up Roblox dengan Mudah dan Aman, Biar Main Makin Seru!
Ada Mobil Listrik di Konser Remember November Vol.3 - Yokjakarta