Presiden Direktur Sinarmas MSIG Life, Premraj Thuraisingam (kanan) Dan Presiden Direktur Bank Harda Internasional, Antonius Prabowo Argo
Dream - PT Asuransi Sinarmas MSIG Life meluncurkan produk asuransi syariah, Superlink Syariah. Perusahaan asuransi ini bekerja sama dengan PT Bank Harda International Tbk untuk memasarkan produk banccassurance tersebut.
" Kami berharap nasabah bisa mendapatkan kemudahan atas informasi serta pilihan produk proteksi dan investasi yang lebih luas sesuai dengan kebutuhan diri maupun keluarga," kata Presiden Direktur Sinarmas MSIG Life, Premraj Thuraisingam, di Jakarta, dilansir dalam keterangan tertulisnya, Kamis 2 Juni 2016.
Thuraisingam mengaku membidik Superlink Syariah bisa berkontribusi 30 persen terhadap perolehan premi perusahaan selama 2016. Selain proteksi jiwa dengan nilai pertanggungan hingga Rp500 juta sampai 99 tahun, Superlink Syariah punya fleksibilitas yang membuat nasabah menentukan sendiri jenis investasinya.
" Dengan keleluasaan ini nasabah bisa mendapatkan hasil investasi yang lebih maksimal," kata dia.
Thuraisingam mengatakan keunggulan fleksibilitas yang ditawarkan Superlink Syariah mencakup penambahan dana investasi (top up) setiap saat untuk premi berkala, penarikan (withdrawal) atau pengalihan dana investasi (switching) sewaktu-waktu, serta kemudahan dalam mengombinasikan 16 manfaat tambahan (riders) lainnya termasuk asuransi SMiLe Critical Ilness Rider Syariah (CI Syariah) untuk proteksi penyakit-penyakit kritis.
Kelebihan lain produk ini, nasabah mendapatkan variasi pilihan dana investasi andalan, yakni Simas Fixed Income Fund Syariah, Simas Dynamic Fund Syariah, dan Simas Aggresive Fund Syariah, dengan pembebasan biaya withdrawal dan switching sebanyak dua kali dalam satu tahun polis.
" Melalui kerja sama ini, semakin banyak masyarakat di Indonesia yang memahami pentingnya proteksi terhadap masa depan finansial keluarga sehingga mendapatkan manfaat lebih dari Superlink Syariah," kata dia.
Sementara itu, Direktur Utama Harda, Antonius Prabowo Argo, mengatakan Superlink Syariah diyakini bisa menjadi solusi proteksi jiwa bagi nasabah atau calon nasabah Bank Harda. " Produk bancassurance Superlink Syariah telah tersedia di 18 jaringan Bank Harda di 8 kota seluruh Indonesia dengan pilihan nilai premi sesuai kebutuhan.
" Melalui fleksibilitas dalam menentukan sendiri jenis investasinya, (kami optimistis ini) bisa mendapatkan hasil investasi yang maksimal," kata Antonius.
Advertisement
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
NCII, Komunitas Warga Nigeria di Indonesia
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
Hasil Foto Paspor Shandy Aulia Pakai Makeup Artist Dikritik, Pihak Imigrasi Beri Penjelasan
Zaskia Mecca Kritik Acara Tanya Jawab di Kajian, Seperti Membuka Aib