Ilustrasi. (Source: Shutterstock)
Dream - Makanan atau minuman manis sanat disarankan untuk berbuka puasa. Sahabat Dream bisa mengembalikan energi selama berpuasa dengan mengonsumsi makanan maupun minuman manis.
Konsumsi makanan dan minuman manis juga harus dikontrol agar tidak berlebihan serta menyebabkan kenaikan berat badan. Untungnya, kamu bisa mengontrol konsumsi makanan atau minuman manis dengan mengetahui tanda kelebihan gula yang mungkin pernah dialami sebelumnya.
Berikut ciri-ciri tubuh kelebihan gula yang diungkapkan Dokter Decsa Medika melalui Instagramnya.

Foto: Shutterstock
Salah satu tanda tubuh kelebihan gula adalah lebih mudah lapar meski sudah mengonsumsi porsi makan yang cukup dan bernutrisi. Cegah rasa lapar setelah makan dengan mengonsumsi sumber protein seperti daging, tahu, tempe, dan kacang-kacangan serta mengurangi konsumsi sumber karbohidrat simpleks, makanan maupun minuman manis.
Tubuh yang mudah merasa lapar akan lebih cepat mengalami kenaikan berat badan. Berat badan akan semakin mudah dijaga jika kamu bisa mengontrol rasa lapar.
Sahabat Dream bisa mengontrolnya dengan mengonsumsi makanan sehat, mengontrol jumlah kalori yang dikonsumsi, atau mencoba menjalani intermittent fasting (IF).

Foto: Shutterstock
Kenaikan berat badan berlebih akan membuatmu semakin malas melakukan aktivitas fisik. Akhirnya, berat badan pun lebih sulit dikontrol. Kamu perlu mengontrol makanan yang dikonsumsi serta berolahraga untuk bisa mengembalikan kondisi tubuh agar tetap bugar dan sehat.
Terlalu banyak mengonsumsi makanan dan minuman manis serta mengalami perubahan berat badan drastis bisa berpengaruh pada pencernaan.

Sahabat Dream bisa mengalami perut kembung dan buang air besar tidak lancar. Kontrol kesehatan pencernaan dengan mengonsumsi buah yang kaya serat dan tidak terlalu manis serta sayuran segar.