4 Inspirasi Kenakan Polkadot Pattern Lebih Fashionable

Reporter : Ratih Wulan
Kamis, 5 Juli 2018 15:22
4 Inspirasi Kenakan Polkadot Pattern Lebih Fashionable
Ada banyak cara menyiasati motif polkadot agar terlihat makin menarik dan fashionable.

Dream - Siapa bilang polkadot pattern lekat dengan image anak-anak? Perempuan dewasa pun, bisa terlihat lebih stunning mengenakan busana bermotif bulat-bulat tersebut.

Sejumah artis telah membuktikan jika motif polkadot dapat digunakan dalam acara santai, hingga formal sekalipun. Intip saja penampilan Shireen Sungkar hingga Vebby Palwinta yang pernah memakai polkadot pattern.

Mereka berhasil menciptakan kesan lebih fashionable, dengan gayanya masing-masing. Tertarik melihatnya? Simak ulasannya di bawah ini.

Shireen Sungkar

Shireen Sungkar

Sumber Foto: Instagram @shireensungkar

Shireen memilih polkadot blazer untuk melengkapi penampilannya. Dipadukan dengan pencil skirt berwarna hitam, yang sukses menyulap penampilannya jadi lebih formal. Pilih blazer berpotongan agak panjang, sehingga tetap bisa dikenakan hijabers yang ingin tampil lebih syari.

Zaskia Sungkar

Zaskia Sungkar

Sumber Foto: Instagram @zaskiasungkar15

Dibesarkan bersama, Zaskia Sungkar ternyata memiliki selera fashion yang tak jauh berbeda dengan Shireen. Hanya saja, istri Irwansyah ini memilih style yang lebih kasual.

Tak hanya sekali, karena saat liburan Zaskia juga tampil playful mengenakan polkadot dress. Siluet yang loose, nampak sangat santai untuk perjalanan jauh. Tinggal tambahkan tas rotan, kacamata, dan fedora hat agar makin hits.

Vebby Palwinta

Vebby Palwinta

Sumber Foto: Instagram @vebbypalwinta

Jika biasanya jumpsuit banyak yang bermotif striped atau floral, maka lain lagi dengan pilihan Vebby Palwinta. Artis cantik ini memilih jumpsuit polkadot berwarna merah. Pilihan yang sedikit berani, tapi sukses membuatnya tampil beda.

Aghnia Punjabi

Aghnia Punjabi

Sumber Foto: Instagram @aghniapunjabi

A-line skirt bermotif polkadot tampak sangat chic dikenakan Aghnia Punjabi bersama jaket merah muda. Padupadan warna monokrom dan pastel, membuat penampilannya cukup menarik perhatian. Ditambah dengan gladiator wedges, yang membuat pilihan fashionnya lebih shopisticated.

Ada yang tertarik menyontek salah satu dari 4 hijabers di atas?

 

Beri Komentar