Bang Napi, Ikon Program Sergap, Meninggal Dunia Selasa, 3 Oktober 2017 (Foto: Instagram/@atikasuri_w)
Dream - Kabar duka kembali muncul dari dunia pertelevisian nasional. Arie Hendrosaputro pemeran Bang Napi di acara Sergap yang ditayangkan RCTI dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 3 Oktober 2017 pukul 10.40 WIB.
Kabar itu disampaikan rekan Bang Napi, Isyana Bagoes Oka di laman Facebook-nya.
" Turut berduka cita atas meninggalnya Mas RM Arie Hendrosaputro atau yang biasa kita kenal dengan Bang Napi, hari ini 3 Oktober 2017 pukul 10.40. Semoga arwahnya diterima di sisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan dan ketabahan," tulis Isyana.
Kabar yang didapat Isyana berasal dari mantan Produser Program RCTI Edward Iwan Harjadi.
" Selamat jalan Mas Arie Hendrosaputro Bang Napi Asli. Damailah engkau di sana," ucap Edward.
Selain mereka, jurnalis dan pembawa berita Aiman Witjaksono juga mengucapkan belasungkawa melalui cuitan di Twitter pribadinya, @AimanWitjaksono. Aiman yang pernah bekerja di bawah naungan RCTI mengaku baru saja mendapat kabar tersebut.
" Baru dapat kabar, Arie “ Bang Napi” Hendrosaputro ikon SERGAP RCTI, wafat. Innalillaahi wa innailaihi rojiun," cuit Aiman.
Baru dapat kabar, Arie “ Bang Napi” Hendrosaputro ikon SERGAP RCTI, wafat. Innalillaahi wa innailaihi rojiun.
— Aiman (@AimanWitjaksono)October 3, 2017
Laporan Merdeka.com menyebut Bang Napi dilaporkan meninggal di RS Puri Cinere, Depok. Belum diketahui penyebab dan kapan jenazah Bang Napi akan dikebumikan.
" Betul ada pasien atas nama Arie Hendrosaputro meninggal dunia di RS Puri Cinere," kata Humas rumah sakit, Atin.
Advertisement