

Susi Pudjiastuti Saat Mengendarai Motor Trail Di Lombok Timur (Foto: Instagram/@susipudjiastuti115)
Dream - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti kembali menjadi sorotan. Kali ini, Susi menjadi perbincangan warganet karena aksinya naik motor trail milik polisi.
Aksi tersebut dilakukan Susi saat kunjungan ke Lombok Timur pada Sabtu lalu, 12 Agustus 2017. Asisten pribadinya, Fika Fawzia tidak lupa mengabadikan momen itu dalam sebuah video.
Gaya Susi menunggangi motor trail diunggah Fika melalui akun Instagramnya, @ffawzia07.
Dengan gaya berkelakar, Fika membandingkan Susi dengan gaya para emak-emak di jalanan. Dia menulis, " Saya berani bertaruh, Emak-emak bermotor manapun tidak akan bisa mengalahkan @susipudjiastuti115 naik motor trail. Lombok Timur, 12 Agustus 2017."
Di akun Instagramnya Susi @susipudjiastuti115 tak menganggap aneh kegiatannya itu. Susi menulis," Menikmati pesona alam Lombok dengan motor trail."
Dalam perjalanan itu, Susi tak sendiri. Dia diiringi puluhan polisi dan beberapa asisten yang mengawalnya.
Sesekali tampak terlihat senyum Susi yang merekah di balik helm yang dia kenakan. (ism)
Dream – Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti, menyebut masyarakat Indonesia wajib makan ikan. Ada empat alasan yang mendasar yang dijelaskan oleh dia.
Yang pertama, Susi mengatakan harga ikan jauh lebih murah daripada daging sapi. Dikatakan bahwa harga ikan lele atau ikan gabus sebanyak Rp15 ribu-Rp20 ribu per kg. Dengan harga daging sapi yang berkisar Rp80 ribu-Rp100 ribu per kg, pembeli akan mendapatkan ikan dengan jumlah yang lebih banyak.
“ Satu kilogram daging akan mendapat 4 kilogram ikan,” kata dia di Jakarta, dilansir dari setkab.go.id, Rabu 16 Agustus 2017.
Pendiri Susi Air ini juga mengatakan alasan kedua adalah daging ikan lebih menyehatkan daripada daging sapi. Sebab, daging ikan tak memiliki kolesterol.
Alasan ketiga, Susi mengatakan daging ikan tidak meggerus devisa negara. Lain halnya dengan daging sapi yang menghabiskan devisa karena banyak daging sapi yang diimpor.
Lalu, apa alasan yang terakhir? Alasan keempat ini membuat orang bergidik. Susi akan mengancam menenggelamkan orang yang tidak makan ikan.
“ Yang terakhir, kalau tidak makan ikan, ditenggelamkan,” kata dia. (ism)
Dream - Susi Pudjiastuti, menteri kelautan dan perikanan Kabinet Kerja Jokowi ini memang tak pernah luput dari sorotan. Aksinya yang nyentrik sering membuat orang terkejut sekaligus bangga dengan sosoknya.
Setelah ramai dengan salah satu foto dirinya tengah tertidur di kursi bandara, kini muncul lagi kisah dari seorang Susi Pudjiastuti yang membuat warganet takjub.
Aksi Susi ini terekam saat dia berkunjung ke Selat Lampa, Natuna, Provinsi Kepulauan Riau beberapa waktu lalu.
Dalam kunjunganya itu Bu Menteri menyempatkan diri mengunjungi perkampungan nelayan di kawasan Pulau Tiga. Susi harus menyusuri kampung nelayan di Pulau Tiga, Natuna dibonceng sepeda motor.
Saat sampai di sana, ia terlihat menikmati secangkir kopi bersama para nelayan. Ia juga menyempatkan diri mendengar curhat langsung dari para pelayan di sana.
Terlihat dalam video yang diunggah akun facebook Bahrun Najach, bagaimana Bu Susi 'nyeruput kopi bareng para nelayan tanpa ada jarak.
Seketika netizen memberikan banjir pujian. Akun @rezakunarto, berkomentar " Panutanquhh" . Kekaguman juga disampaikan cotjir yang menuliskan, " Luar biasa memang ibu saya ini, keren!"
Dukungan diberikan pemilik akun @lilieksatrio yang berharap Menteri Susi terus maju. " Siiiip terus Ibu Susi Pudjiastuti, jangan mudur, maju terus pantang mundur ."
ihermanescence, " Ibu benar-benar gokillll!!!!"
Tampaknya Bu Susi punya tempat tersendiri di hati masyarakat. Mau lihat betapa nyantainya Susi saat seruput kopi bareng nelayan, berikut videonya...
Dream - Susi Pudjiastuti, Menteri Kelautan dan Perikanan ternyata tak hanya bernyali menenggelamkan perahu-perahu yang tertangkap mencuri ikan di perairan Indonesia. Sang menteri juga cukup berani berhadapan dengan para perompak kapal yang mencuri ikan di lautan Nusantara.
Keberanian Susi itu terlihat saat wanita kelahiran 15 Januari tersebut berhadapan langsung dengan puluhan nelayan yang mencuri ikan di perairan Natuna.
Dikutip dari foto yang diunggah laman @nrg07, Susi tampak berhadapan dengan para pencuri ikan asal Vietnam yang tertangkap mencari ikan di kawasan perairan Natuna. Puluhan nelayan itu diketahui melanggar batas teritori dengan masuk ke wilayah Indonesia.
Aksi Susi ini berlangsung saat kunjungan kerjanya ke Pulau Natuna beberapa hari lalu.
FollowFikaku Fikamu Fikita @nrg07
.@susipudjiastuti checking on Vietnamese crews held in Pulau Tiga, Natuna, whose fishing vessels have violated Indonesia's territory.
Susi juga mengecek sejumlah kapal yang digunakan para nelayan untuk mencuri ikan tersebut.
Seperti biasa, pemilik usaha Susi Air ini juga melakukan aksi yang tergolong unik untuk seorang menteri.
Masih dari akun yang sama, Susi terlihat menaiki sebuah motor menyusuri perkampungan nelayan di Pulau Toga Natuna. Bedanya kali ini, Susi tak membawa motor itu sendiri. Dia dibonceng seorang pengendari motor.
Tak lupa Susi mencoba menghilangkan rasa lelah setelah perjalanan panjang dengan bercengkerama bersama penduduk setempat. Tampak terlihat Susi tengah menikmati hidangan yang disajikan. Semua terlihat sangat normal tanpa ada sekat seorang menteri dan masyarakat biasa.
Fikaku Fikamu Fikita @nrg07
.@susipudjiastuti menyusuri kampung nelayan di Pulau Tiga, Natuna dibonceng sepeda motor. pic.twitter.com/P4QlSlOhEq
FollowFikaku Fikamu Fikita @nrg07
.@susipudjiastuti ngopi dulu bersama warga di Pulau Tiga, Natuna sebelum melanjutkan perjalanan. pic.twitter.com/WYwvP3xTEk
Advertisement
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
NCII, Komunitas Warga Nigeria di Indonesia
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Hj.Erni Makmur Berdayakan Perempuan Kalimantan Timur Lewat PKK
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
Hasil Foto Paspor Shandy Aulia Pakai Makeup Artist Dikritik, Pihak Imigrasi Beri Penjelasan
Zaskia Mecca Kritik Acara Tanya Jawab di Kajian, Seperti Membuka Aib