Liburan Bareng Pacar, Chelsea Islan Bikin Netizen 'Baper'

Reporter : Gladys Velonia
Senin, 25 Desember 2017 15:07
Liburan Bareng Pacar, Chelsea Islan Bikin Netizen 'Baper'
Duh! Netizen sampai 'baper'. Seperti apa ya liburannya?

Dream - Menghabiskan waktu libur dengan orang tersayang kerap menjadi pilihan terfavorit. Seperti yang dilakukan oleh pasangan Chelsea Islan dan Daffa Wardhana.

Dalam video insta story yang diunggah oleh Daffa, keduanya terlihat tengah berlibur di daerah Wonogiri, Jawa Tengah.

Chelsea nampak cantik dengan mengenakan sweater warna abu-abu, sedangkan anak Marini Zumarnis itu mengenakan kaus berwarna senada. Keduanya terlihat kompak memakai topi caping.

chelsea islan

 

 

1 dari 1 halaman

Netizen 'Baper'

Netizen 'Baper' © Dream

Melihat video itu, warganet dibuat baper oleh kemesraan yang ditunjukkan oleh keduanya.

" Mereka cocok banget ya ga keliatan juga yg cowok lebih muda. Syukak," kata akun @tasyaaas90.

" Chelsea makin cantik, sama dhafa dia keliatan baby face, lebih happy kayaknya yaa," ujar akun @pickmeupladies_.

" duhaaiii favorite," tutur akun @ransyafr.

Beri Komentar