Aksi WWE Dapat Dinikmati Publik Arab Saudi (Foto: Arab Saudi)
Dream - Setelah menggelar fashion show pertama, sebuah perhelatan yang selama ini jarang terjadi bakal menghibur warga Arab Saudi. Dikabarkn pertandingan hiburan gulat WWE akan menggelar acara pamungkas The Greatest Royal Rumble di Jeddah, Arab Saudi, pada 27 April 2018.
Sejumlah bintang gulat WWE semisal John Cena, Triple H, Randy Orton, dan AJ Style direncanakan akan berpartisipasi dalam acara itu.
Event ini muncul setelah kerja sama multiplatform antara Otoritas Olahraga Arab Saudi dengan perusahana gulat hiburan WWE. Kerja sama ini merupakan bagian dari pengembangan ekonomi Arab Saudi, Vision 2030.
Dilaporkan Arab News, CEO WWE Vince MacMahon, hiburan gulat yang akan dihadirkan di Negeri Petro Dollar itu akan menggunakan format yang berbeda. Kondisi ini untuk menyesuaikan dengan adat di Arab Saudi.
" The Greatest Royal Rumble akan menjadi tontonan yang bersejarah," kata McMahon.
Publik Arab Saudi menilai, kerjasama pemerintah dengan industri hiburan olahraga semacam ini sebagai langkah yang berani. Selain gulat, perlombaan lari dan ajang tinju dunia rencananya juga akan digelar Arab Saudi.
WWE merupakan acara yang menggabungkan olahraga dengan hiburan. Sosok semisal Dwayne `The Rock` Johnson dan John Cena kini aktif menjadi aktor Hollywood.
(Sah)
Advertisement
Komunitas InterNations Jakarta, Tempat Kumpul Para Bule di Ibu Kota
Lihat Mewahnya 8 Perhiasan Bersejarah Kerajaan Prancis yang Dicuri dari Museum Louvre
Hobi Membaca? Ini 4 Komunitas Literasi yang Bisa Kamu Ikuti
Baru Dirilis ChatGPT Atlas, Browser dengan AI yang `Satset` Banget
Bikin Syok, Makan Bakso Saat Dibelah Ternyata Ada Uang Rp1000
Potret Luna Maya dan Cinta Laura Jadi Artis Bollywood, Hits Banget!
Cara Cek Penerima Bansos BLT Oktober-November 2025 Rp900 Ribu
Komunitas InterNations Jakarta, Tempat Kumpul Para Bule di Ibu Kota
Lihat Mewahnya 8 Perhiasan Bersejarah Kerajaan Prancis yang Dicuri dari Museum Louvre
6 Sumber Penghasilan Hamish Daud Suami Raisa, Artis Sampai Bisnis