Pernikahan Tinggal Seminggu Lagi Dibatalkan, Pria Ini Bakar Undangan (Instagram @birunyarina)
Dream - Mencari jodoh bukanlah hal mudah. Terkadang orang yang sudah merasa menemukan jodohnya bisa kehilangan tepat sebelum melangsungkan pernikahan.
Hal tersebut dialami oleh seorang pria yang videonya viral di media sosial. Dalam video yang diunggah akun Instagram @birunyarina, memperlihatkan seorang pria yang membakar seluruh undangan pernikahan.
Usut punya usut, pria yang batal menjadi pengantin itu membakar surat undangan lantaran kecewa pernikahannya dibatalkan sepihah oleh calon istrinya. Padahal momen yang ditunggu dalam hidupnya itu tinggal hitungan satu minggu lagi.
Tampak dalam video, pria bernama Prayoga warga Dewe, Kudus, Jawa Tengah itu sedang duduk sendirian di depan bara api.
Dengan wajah yang sedih bercampur kecewa, pria tersebut membakar satu per satu undangan pernikahannya yang sudah siap dibagikan.
" Nasib pilu dialami seorang pemuda bernama Prayogo warga madu Dawe Kudus. Seminggu jelang hari pernikahan pihak mempelai perempuan membatalkan pernikahan nya. Selasa 26/07/2022," tulis akun tersebut di kolom caption.
" Mungkin ini yang dikatakan Luka tapi tak berdarah. Sing sabar massszeeehh insyaallah dapat ganti kembali," imbuhnya.
Video pria yang tengah memnakar ratusan undangan pernikahan itu sontak mengundang berbagai respons dari warganet.
" Pernah ngerasain😊 tetap berfikir positif dengan Rencana ALLAH SWT itu indah👍," tulis @yukar4ever
" Lebih baik gagal diawal daripada gagal setelah berumah tangga ... buat mas prayogo, jangan berkecil hati, nanti Tuhan gantikan jodohnya dengan yg lebih baik lagi," tulis @lucychan.desaxes
" Percaya Allah akan gantikan yang lebih baik," komentar @elet_rubih
" Itu tandanya Allah sayang sama kamu kl perempuan itu bukan yg terbaik untukmu. Jadi bersyukurlah karna Allah akan ganti yg lebih baik," komentar @ariyanti.yenny.
View this post on Instagram
Advertisement
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
NCII, Komunitas Warga Nigeria di Indonesia
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
Cara Cek Penerima Bansos BLT Oktober-November 2025 Rp900 Ribu
Potret Luna Maya dan Cinta Laura Jadi Artis Bollywood, Hits Banget!