Desa Wisata Blangsinga (Instagram/@krisnaoleholehbali)
Dream - Blangsinga mungkin belum begitu dikenal banyak orang. Desa yang terletak di Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar, Bali ini mulai jadi sorotan setelah digelarnya pesta pernikahan mewah Gusti Ngurah Berlin Bramantara dengan Annie Fransisca.
Berlin sendiri merupakan putra pemilik usaha oleh-oleh Krisna Bali, Ajik Krisna. Resepsi tersebut dihadiri sejumlah pejabat Pemerintah Pusat, advokat, hingga artis.
Dikutip dari Liputan6.com, desa ini memiliki daya tarik wisata yang menakjubkan. Destinasi yang menjadi andalan yaitu Air Terjun Blangsinga.
© Istimewa
Awalnya, Blangsinga hanyalah kawasan desa biasa dengan pemandangan persawahan. Desa ini merupakan kampung halaman Ajik Krisna.
Sukses sebagai pengusaha lewat Krisna Holding Company, Ajik Krisna tergerak untuk memajukan desanya. Dia pun menggali potensi dan membangun Blangsinga menjadi desa yang menarik dikunjungi.
Beragam cara ditempuh, termasuk mendirikan cabang Krisna Bali Souvenir Center dengan lokasi di dekat Air Terjun Blangsinga. Berangsur, Blangsinga bertransformasi menjadi desa dengan konsep one stop destination village.
Pengunjung bisa menikmati indahnya Air Terjun Blangsinga. Puas dengan pemandangan, pengunjung bisa berbelanja di Krisna Bali.
Sedangkan Krisna Bali Blangsinga merupakan cabang pertama yang berlokasi di desa. Seluruh toko milik Ajik Krisna kebanyakan terletak di kota.
Menuju desa ini tidaklah sulit. Hanya membutuhkan waktu 40 menit dengan perjalanan darat dari Denpasar melalui by pass Ida Bagus Mantra.
© Instagram
Bisa juga menempuh rute dari Ubud. Waktu tempuh yang diperlukan hampir sama dengan perjalanan dari Denpasar.
Wisata Air Terjun Blangsinga pun ditata agar dapat menarik lebih banyak wisatawan. Sejumlah fasilitas dibangun, salah satunya tangga akses menuju air terjun.
Tidak jauh dari desa itu terdapat taman kupu-kupu. Selain itu, ada stadion sepak bola Kapten I Wayan Dipta yang merupakan markas klub Bali United.
Kini, Blangsinga telah menjadi desa wisata yang layak dikunjungi. Jika berada di Bali, sayang apabila sampai melewatkan kunjungan ke desa ini.
Mbah Soleh, Jemaah Haji Tunanetra Rela Jual Tanah demi ke Tanah Suci Bareng Istri
4 Rahasia Hijab Selau Rapi dan Tegak, Dijamin Anti Meleyot
Cara Dompet Dhuafa Lestarikan Kesenian Nasional di Tengah Masifnya Gempuran Budaya Asing
Layak Dicoba, Aliran Skincare Clean dan Vegan Beauty
Hasilnya Mirip Banget, Andalkan Makeup TikToker Tiru Wajah Anggota Blackpink
Wukuf Adalah Puncak Ibadah Haji Umat Islam: Definisi, Waktu, Amalan dan Doa
Potret Rumah Viral Milik Abah Jajang Dulu Ditawar Rp2,5 Miliar, Kini Berubah Miris
Potret Sosok Sonya Pedagang Ketupat Viral di Bekasi, Punya Paras Cantik dan Gayanya Modis Banget!
Resmi! Pria Asal Cimahi Ini Terima Mobil Agya Seharga Rp1 dari Flash Sale Rp1 Shopee
Miris! Bocah SD Ini Terpaksa Pindah ke SLB karena Dibully Teman, Rela Jalan Kaki 2 Km Setiap Hari
Berpisah dari Virgoun, Inara Rusli Menangis Melihat Saldonya Bertambah Banyak