Cacing Pita Bersarang Di Kepala Manusia (Mirror.co.uk)
Dream - Kebersihan dan keamanan bahan pangan harus jadi prioritas sebelum makanan dikonsumsi. Hal yang buruk bisa saja terjadi apabila dua hal tersebut luput dari perhatian.
Seperti yang dialami oleh seorang pria penderita epilepsi akut di China ini. Dokter mendapat temuan mengejutkan berupa cacing pita yang bebas bergerak di otak pria bermarga Liu ini.
Dikutip dari Mirror, Liu mengalami kejang parah. Akhirnya tim dokter berusaha mengeluarkan cacing pita sepanjang 10 cm dari kepala pria itu.
Menurut laporan media setempat, diduga parasit itu bisa bersarang di otaknya karena si pasien pernah makan makanan kurang matang yang sudah terkontaminasi.
" Cacing itu masih hidup ketika kami mengeluarkannya, itu kenyal, putih keseluruhan dan bisa berenang." kata dokter yang memimpin operasi pengeluaran cacing itu, Wang Chunling,
Spesialis di Rumah Sakit Afiliasi pertama Universitas Nanchang ini menjalankan operasi pada Liu di Senin pekan lalu. Berdasarkan informasi yang didapat, Liu suka mengonsumsi makanan yang dipanggang.
Kondisi kesehatan Liu tidak pernah bermasalah, sampai dia mengalami kejang. Dia didiagnosis menderita epilepsi.
Kepala Pusat Neuromedis Shanghai, Guo Hui, mengatakan kasus semacan ini dapat terjadi pada orang yang secara teratur makan daging dan makanan laut mentah atau setengah matang.
Cacing atau telur yang tidak mati saat dimasak dapat masuk ke otak atau organ tubuh lainnya melalui jalur darah.
(Sah, Laporan: Erisa Riyana)