Sumber Foto: Website Yslbeauty.co.id
Dream - Wanita, skincare, dan makeup menjadi kesatuan yang sulit dipisahkan. Biasanya untuk memenuhi kebutuhan perawatan dan penampilan diri tersebut, para wanita akan datang langsung ke store untuk mencoba produk incaran mereka.
Namun pandemi Covid-19 membuat hobi berbelanja harus ditahan. Mencoba berbagai tester lipstick atau makeup lainnya pun tentu terbatas. Kita menjadi tak leluasa keluar rumah demi tujuan besar yaitu mengurangi potensi penyebaran virus.
Keterbatasan ini bukan berarti para wanita tak bisa menyalurkan kebutuhan perawatan diri mereka. Media virtual mulai semakin banyak digunakan brand-brand beauty dunia untuk tetap terhubung dengan pelanggan setianya. Salah satunya dilakukan Yves Saint Laurent Beauty yang menghadirkan store online agar lebih dekat dengan para penggemar di Indonesia.
Produk kecantikan brand luxury asal Prancis ini membuka online store resmi pertamanya di Indonesia yang dapat diakses melalui situs www.yslbeauty.co.id.

“ Kami berharap dengan diluncurkannya official online store dari YSL Beauty dapat menghilangkan batasan bagi para pelanggan YSL Beauty di seluruh Indonesia,” jelas Erlangga Satrio, Brand General Manager YSL Beauty, pada keterangan tertulis yang diterima Dream.
Erlangga berharap penggemar YSL bisa merasakan kemudahan dan menjangkau koleksi lengkap YSL Beauty yang ikonik, mulai dari fragrance, makeup, dan skincare, kapan saja dan dimana saja.
Memeriahkan peluncuran store YSL Beauty, brand asal kota Paris ini menawarkan Online Virtual Consultation dimana para pelanggan dapat berkomunikasi langsung dengan YSL Beauty Advisor secara online.
Tersedia juga, Virtual Appointment Booking untuk konsultasi dengan YSL Beauty Makeup Artist dan YSL Beauty Skincare Expert sesuai dengan pilihan dan kebutuhan.

Hal spesial lainnya, para pelanggan dapat memiliki berbagai produk dari YSL Beauty dengan nama yang tertulis pada kemasan produk lewat Make It Yours Personalization Service.
Eksklusif hanya di yslbeauty.co.id, setiap pelanggan akan mendapatkan tiga tambahan sampel produk terfavorit untuk setiap transaksi. Dan biaya pengiriman juga gratis dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.
Di acara peluncuran store online ini, YSL Beauty menawaekan beragam Exclusive Sets seperti LIBRE Fragrance Routine Sets, Pure Shots Skin Reboot Set dengan potongan harga hingga 20%.

Night Reboot Serum ini adalah serum terlaris dari rangkaian PURE SHOTS dari YSL Beauty, Dengan kandungan formula Bi-Phase dari 3.4% Glycolic Acid yang membantu mengeksfoliasi kulit dan Moonlight Cactus Flower, dapat membantu melindungi lapisan sel kulit baru.
Formula pada rangkaian serum Pure Shots adalah hasil riset selama 11 tahun dan dikembangkan untuk pemakaian harian yang tepat menggunakan bahan aktif yang dikombinasikan dengan elemen-elemen penting yang dibutuhkan oleh kulit. Hasilnya bisa terlihat sejak pemakaian pertama dan juga dalam jangka waktu berkala.
Uniknya rangkaian produk Pure Shots memiliki ikatan yang kuat dengan negeri Maroko. Mr. Yves Saint Laurent sendiri pertama kali jatuh cinta dengan Maroko pada umur 33 tahun. Baginya, Maroko memiliki arti yang sangat mendalam. Kisah cinta antara Mr. Yves Saint Laurent dan Maroko berlanjut ke Lembah Ourika di gerbang perbatasan Pegunungan Atlas yang terletak sekitar tiga puluh kilometer dari kota Marrakech.
Dikenal sebagai daerah gurun yang kering, Mr. Yves Saint Laurent menyulap tempat tersebut menjadi sebuah taman botani. Taman tersebut yang kini menjadi tempat dikembangkannya bahan alami dan komponen yang kemudian digunakan untuk membuat berbagai macam produk YSL Beauty, salah satunya rangkaian Pure Shots.
Lebih ramah lingkungan, setiap produk dari rangkaian Pure Shots dapat diisi ulang dan menggunakan 100% kertas bersertifikat FSC.

Gimana Sahabat Dream? sudah siap merasakan pengalaman baru belanja di official online store YSL Beauty Indonesia? Peluncuran ini akan dimeriahkan bersama lebih dari 150 Influencers dan Makeup Artist ternama. Juga ada Beauty Live Event dengan komunitas media mulai 25 Oktober hingga 31 Oktober 2021.
Advertisement
Kemenkeu Siapkan Rp20 Triliun untuk Hapus Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan

5 Komunitas Olahraga di Decathlon Summarecon Bekasi, Yuk Gabung!

Fakta Unik di Ethiopia yang Kini Masih 2018 Meski Dunia Sudah Tahun 2025

Belajar Sejarah Nggak Lagi Boring Bareng Komunitas Jelajah

4 Cara Ampuh Hilangkan Lemak di Perut, Cobain Yuk!



Potret Luna Maya dan Cinta Laura Jadi Artis Bollywood, Hits Banget!

Cara Cek Penerima Bansos BLT Oktober-November 2025 Rp900 Ribu


Kemenkeu Siapkan Rp20 Triliun untuk Hapus Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan

5 Komunitas Olahraga di Decathlon Summarecon Bekasi, Yuk Gabung!

Fakta Unik di Ethiopia yang Kini Masih 2018 Meski Dunia Sudah Tahun 2025