Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Viral Angkot Penuh Pengharum Ragam Aroma, Penumpang Dijamin Pening Kepala

Viral Angkot Penuh Pengharum Ragam Aroma, Penumpang Dijamin Pening Kepala Foto: Tangkapan Layar Akun Instagram @sulthanreceh

Dream - Pengharum ruangan adalah senjata ampuh untuk mengusir apek atau beragam jenis bau tak sedap lainnya di dalam kabin mobil. Lazimnya, pemilik kendaraan hanya akan menggunakan satu atau maksimal dua pengharum ruangan tersebut di dalam mobilnya.  

Meski bisa mengusir bau tak sedap, tak semua jenis pengharum ruangan sanggup diterima hidung penumpang. Ada yang merasa mual atau mabuk saat melakukan perjalanan dengan kendaraan berpewangi.

Apalagi jika ornag tersebut menjadi penumpang dari pemilik angkutan perkotaan (Angkot) seperti milik pemuda ini.

Dalam video yang beredar di sosia media terlihat kabin Angkot ini dipenuhi dengan berbagai jenis pengharum ruangan. Semuanya bergantungan di atap kendaraan dengan beragam wangi. 

Dalam video yang diunggah akun Instagram @sulthanreceh pada Kamis, 7 Juli 2022, terlihat sebuah potret angkutan umum dengan pengharum ruangan cukup banyak tersebut.

Pengharum ruangan tersebut digantungkan di langit-langit angkutan umum serta pada dashboard.

Namun yang bikin warganet kaget adalah, angkutan umum tersebut memilih jenis pengharum ruangan yang tidak banyak disukai banyak orang karena membuat rasa mual di perjalanan.

Salah satunya yakni pengharum ruangan dengan wangi jeruk yang cukup fenomenal karena banyak orang tidak menyukai bau tersebut dan tidak cocok jika digunakan di perjalanan.

Apalagi pengharum ruangan tersebut ditempatkan cukup banyak dalam angkutan umum itu.

"Mending jalan kaki," tulis keterangan unggahan video tersebut.

Warganet yang hanya melihat video singkat ini seketika bisa ikut mual dan ingin muntah. Mereka dapat merasakan apa yang dialami oleh para penumpang angkutan umum tersebut.

"Penumpangnya tahan benerrr," komentar warganet.

"Serasa di kebun buah," komentar warganet lainnya.

"Malah bagus bau pengharum, daripada bau keringet silih berganti," sahut warganet.

“Yang komen salah semua. Siapa tau sengaja dipasang biar penumpang silih berganti dengan lebih cepat. Auto cuan," timpal yang lainnya.

      View this post on Instagram      

A post shared by HIBURAN LUCU SULTHANRECEH (@sulthanreceh)

 

 

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP