Fidel Castro (Sumber,BBC)
Dream - Kabar duka datang dari mantan presiden dan pemimpin revolusi komunis Kuba, Fidel Castro. Seperti yang dikutip dari situs BBC, Sabtu 26 November 2016, pria kelahiran 13 Agustus 1926 meninggal dunia di usia 90 tahun.
Sang adik, Raul Castro yang mengumumkan berita ini di televisi Kuba. Pemilik nama Fidel Alejandro Castro Ruz ini seperti diketahui telah memerintah Kuba hampir setengah abad.
Semasa hayatnya, Castro pernah menantang Amerika Serikat selama beberapa dekade. Sepanjang perang dingin, Castro menjadi duri dalam daging Washington. Sebuah taktik dicapai di medan perang, ia dan pasukan kecilnya menggulingkan pemimpin militer Fulgencio Batista pada tahun 1959 secara gerilya.

Hingga akhirnya Castro pun menyerahkan kekuasaannya kepada sang adik pada 2008. Para pendukung Castro sendiri, menilai sosoknya sebagai yang mengembalikan Kuba, sementara lawannya menudingnya menekan oposisi begitu kejam.
April lalu, Fidel Castro berpidato pada hari terakhir kongres Partai Komunis negara itu. Dalam pidatonya Castro membahas soal usianya yang sudah memasuk masa senja.

" Saya akan segera berusia 90 tahun. Sesuatu yang tidak pernah membayangkan. Saya akan segera menjadi seperti yang lain, giliran bagi kita semua akan datang," ujarnya.
Dan berikut ini peristiwa sejarah bagi Castro semasa hidupnya :
1926: Lahir di Provinsi Oriente, Kuba tenggara pada tanggal 13 Agustus
1953: Dipenjara setelah memimpin pemberontakan yang tdiak berhasil terhadap rezim Batista
1955: Dibebaskan dari penjara berdasarkan kesepakatan amnesti
1956: Memulai sebuah perang gerilya melawan pemerintah bersama Che Guevara
1959: Dilantik sebagai Perdana Menteri Kuba, usai mengalahkan Batista
1962: Menyetujui Uni Soviet menempatkan rudal nuklir di Kuba yang memicu krisis rudal Kuba
1976: Majelis Nasional Kuba memilihnya sebagai presiden
1992: Mencapai kesepakatan dengan AS terkait masalah pengungsi Kuba
2008: Melepas jabatan Presiden Kuba karena masalah kesehatan
Advertisement
Pantas AC Sering Kurang Dingin, Studi Ini Ungkap Udara Malam Hari Kian Terasa Lebih Panas

Mengintip Komunitas Sangkar Semut: Tempat Asah Bakat Anak, Punya Markas Unik di Tepi Kali Ciliwung

Daftar Barang yang Harus Dibawa Dalam Tas Siaga Bencana, Sudah Disiapkan?

FamFest 2025 Hadirkan Pengalaman Seru untuk Lebih dari 1.000 Keluarga Indonesia

Waduh! Pegawai di 5 Bidang Pekerjaan Ini Terbanyak Jadi Sasaran Empuk Loker Abal-Abal


FamFest 2025 Hadirkan Pengalaman Seru untuk Lebih dari 1.000 Keluarga Indonesia
Hj.Erni Makmur Berdayakan Perempuan Kalimantan Timur Lewat PKK

7 Makanan Tinggi Kolagen yang Bikin Kulit Tetap Kencang dan Sehat


Dikira Kain Batik Menjulur dari Plafon Kamar Mandi Jebol, Pas Dicek Ternyata Piton Seberat 60 Kg!

Mengenal Komunitas Bye Bye Plastic Bags, Pendirinya Gadis Bali yang Jadi Moderator Acara PBB


Komunitas Blitar Micro Fishing Lestarikan Sungai dengan Tebar Benih Ikan Lokal