© MEN
Dream - Gugatan cerai Gisella Anastasia kepada sang suami Gading Marten membuat publik tak percaya. Pasalnya pasangan ini selalu mengumbar kemesraan di muka umum dan jauh dari kabar tak sedap.
Saat ramai pemberitaan Gisel melayangkan gugatan cerai, Gading sedang berada di Eropa.
Tapi Rabu tengah malam 21 November 2018, Gading akhirnya buka suara tentang rumah tangganya yang berada di ujung tanduk. Unggahan itu ditambah dengan gambar latar belakang hitam.
Melalui akun Instagramnya, @gadiiing, Gading mengatakan memang rumah tangganya tengah bermasalah. Dia pun turut berterima kasih kepada mereka yang selama ini mendoakan keluarga kecilnya.
" Ijinkan saya mengucapkan terima kasih utk semua keluarga, sahabat dan kalian smua yang sayang dan mendoakan keluarga kami.. terutama yg sayang sama Gempi juga," tulis dia.
Gading juga meminta maaf bila banyak pihak yang turut merasakan kesedihan dan kecewa mengenai kabar ini.
" Maaf atas berita sedih hari ini, kalau berita baik disebarkan akan membawa aura baik untuk semua.. Tapi kalau berita sedih semua akan merasakan juga," tulis dia. (ism)
Dengan ramainya pemberitaan ini, Gading juga meminta kepada seluruh pihak agar tidak membuat berita-berita miring mengenai hal ini.
Dan dia juga berjanji, bila sudah ada keputusan terbaik nantinya akan bersama Gisel merawatal putri semata wayangnya, Gempita Nora Marten bersama.
" Saya sangat berharap tidak ada berita miring atau asumsi-asumsi yang tidak benar dan saling menjelekan.. It’s not easy and it’s not gonna be... Kami akan selalu baik baik untuk Gempi.. DOAkan kami Tuhan berkati kalian semua," tulis dia.

Warganet bersama-sama mendoakan yang terbaik untuk rumah tangga Gading dan Gisel.
" Cinta mengalahkan ego, doa yang terbaik buat Mas Gading, Mbak Gisel, dan adek cantik Gempita. Amin," tulis @belicia_meyrene_wulandari.
" Yang sabar ya kak @gadiiing doa kita selalu yang terbaik untuk kalian," tulis @zakiyatunnaf.
Ada juga yang meminta pasangan ini tetap mempertahankan rumah tangganya.
" Semoga ga jadi cerai ya Mas Gading dan Mbak Gisel, dalam pernikahan memang banyak ujiannya ya Mas, smoga bisa saling menguatkan," tulis @renifitriani15
" Inget anak jangan sampe pisah kasian gempi," tulis @arin_winandaa. (ism)
View this post on Instagram
(ism, sumber: instagram @gadiiing)
Advertisement
Dari Langgar ke Bangsa: Jejak Sunyi Kiai dan Santri dalam Menjaga Negeri

Pria Ini Punya Sedotan Emas Seharga Rp233 Juta Buat Minum Teh Susu

Celetukan Angka 8 Prabowo Saat Bertemu Presiden Brasil

Paspor Malaysia Duduki Posisi 12 Terkuat di Dunia, Setara Amerika Serikat

Komunitas Rubasabu Bangun Budaya Membaca Sejak Dini


Rangkaian acara Dream Inspiring Women 2023 di Dream Day Ramadan Fest Day 5

IOC Larang Indonesia Jadi Tuan Rumah Ajang Olahraga Internasional, Kemenpora Beri Tanggapan

Ada Komunitas Mau Nangis Aja di X, Isinya Curhatan Menyedihkan Warganet

Wanita 101 Tahun Kerja 6 Hari dalam Seminggu, Ini Rahasia Panjang Umurnya

Dari Langgar ke Bangsa: Jejak Sunyi Kiai dan Santri dalam Menjaga Negeri

Air Hujan di Jakarta Mengandung Mikroplastik, Ini Bahayanya Bagi Kesehatan Tubuh

Pria Ini Punya Sedotan Emas Seharga Rp233 Juta Buat Minum Teh Susu