Rizky Billar dan Lesti Kejora Batal Penuhi Undangan Naik Haji Tahun Ini, Apa Penyebabnya?

Reporter : Nur Ulfa
Kamis, 30 Juni 2022 14:23
Rizky Billar dan Lesti Kejora Batal Penuhi Undangan Naik Haji Tahun Ini, Apa Penyebabnya?
Karena ajdwal pekerjaan mereka sangat padat

Dream - Rizky Billar dan Lesti Kejora dipastikan tidak jadi berangkat menunaikan ibadah haji tahun ini. Pasangan selebriti ini diketahui diundang Kedutaan Arab Saudi sebagai public figur yang bisa berangkat haji tanpa menunggu antrean.

" Belum tahu karena kita ada jadwal yang nggak bisa ditunda, ada bentroklah sama pekerjaan," ucap Rizky Billar dilansir dari kapanlagi.com.

Lesti dan Rizky Billar

foto: instagram @rizkybillar

Rizky menyadari keputusan yang dibuatnya untuk menunda keberangkatan haji sangat berat. Apalagi kesempatan umat Islam untuk berangkat haji tanpa melewati proses antrean daftar tunggu (waiting list) tidak mudah di setiap orang.

" Banyak pertimbangan dan banyak hal lah. Semoga mereka bisa mencari penggantinya," imbuh Rizky Billar.

1 dari 3 halaman

Menganggap bukan rezeki karena tidak bisa menunaikan ibadah haji pada tahun ini, Rizky Billar berharap masih bisa berangkat ke tanah suci untuk beribadah umroh bersama keluarga besar.

Romantis! Potret Liburan Lesti dan Rizky Billar ke Paris Bikin Baper

foto: instagram @rizkybillar


" Rejeki bukan tahun ini insya Allah bisa dikasih kesempatan lagi dan ada rejeki berangkat umrah tahun depan. Pengen umroh sekeluarga besar cuma kita lihat jadwal yang ada," tuturnya.

2 dari 3 halaman

Diminta Rizky Billar Pamer Tas Hermes Baru, Lesti Kejora: Malu

Dream - Lesti Kejora baru membeli tas Hermes Kelly berwarna cream. Dalam video yang diunggah akun gosip instagram @lambegosiip, ia digoda Rizky Billar untuk memperlihatkan tas tersebut ke instagram miliknya.

" Posting atuh sekali kali biar kaya orang-orang," kata Rizky Billar dalam video itu.

Lesty yang terlihat sibuk menyangkuti tali panjang untuk tas barunya itu, langsung memasang muka masam.

lesti

Ia tak mau mengunggah tas barunya itu karena tak mau pamer dan riya.

" Ngapain diposting-posting pamer-pamer ke orang, malu," ucap Lesti.

Video ini mengundang beragam komentar netizen. Banyak dari mereka mencibir sikap Billar dan Lesti karena dinilai tetap saja pamer.

" lakik nyaa sukaa pamer2....lebaaayyyy," kata akun lounzzeth.

" Tapi di posting juga kaan?" ujar akun aisha_aiis.

" Setuju gk usah pamer.gk baik mendingan dividioin aja," tutur akun sengklang_baplangng.

" Lhaaaaa ini jg namanya Pamer ..kalau TDK mau Pamer Yaa ndaak usah di Posting kaliiiii...lha buktinya tetep di Posting...Lebayyyy," ujar akun ssriihartatik.

3 dari 3 halaman

Cerita Lesti Kejora Tak Dilayani Pelayan Toko Saat Belanja Sepatu Branded di Paris: 'Dia Nggak Tahu'

Dream - Lesti Kejora menghabiskan waktu liburan bersama suaminya Rizky Billar di Paris. Di sana pasangan yang sudah memiliki satu anak ini belanja barang-barang mewah untuk dibawa pulang ke Indonesia, salah satunya adalah sepatu.

Namun saat masuk ke salah satu store brand Hermes, Lesti kejora ditolak oleh pelayan toko. Alasan mereka tidak ada pelayan yang bisa melayaninya. Padahal saat itu, Lesti berniat membeli sepatu untuk suaminya dengan ukuran 43. 

" Mau cari size 43 buat suami. Terus kata dia (pelayan) nggak ada yang ready buat layanin kata dia gitu," kata Lesti Kejora dikutip Dream dari YouTube Leslar Entertainment, Rabu 8 Juni 2022.

Lesti Kejora dan Kartika Putri

Foto: YouTube Leslar Entertainment

Mendengar pengakuan Lesti, Kartika Putri meledeknya. Ia menyarankan Lesti untuk menyebut siapa jati dirinya agar pelayan toko.

" Dia (pelayan toko) nggak tahu (Lesti), kalau dia tahu tanggapan Lesti pasti dia (Lesti) udah belanja. Balik lagi kita kesono lagi deh," kata Kartika tersenyum.

Sumber: youtube.com

Beri Komentar