Dream – Saat menulis resume, tak jarang pencari kerja sedikit berbohong. Harapannya, perusahaan incaran akan tertarik bahkan menerimanya sebagai pegawai.
Tapi, tahukah Anda kalau berbohong saat menulis resume ini sangat-sangat berisiko. Jika ketahuan dalam wawancara, risikonya pencari kerja akan tidak akan terpilih. Jika sudah diterima sebagai karyawan, perusahaan akan langsung memecatnya.
Mengerikan, ya?
Lalu, bagaimana cara perusahaan bisa mengetahui pencari kerja ini berbohong atau tidak di dalam resume? Berikut ini adalah 5 cara berdasarkan CheatSheet, dikutip Sabtu 17 September 2016.
1. Jejaring sosial
Orang-orang lupa kalau social media bisa diakses oleh semua orang, termasuk pemberi kerja. Pencari kerja kadang tidak sadar kalau mereka menerima teman atau telah berteman dengan pemberi kerja. Jika sudah berteman, perusahaan bisa mendapatkan informasi tentang pencari kerja apakah yang dituliskan oleh pencari kerja itu sesuai dengan resume atau tidak.
2. Mengecek referensi
Ada pekerjaan-pekerjaan yang meminta referensi dari pihak lain, terutama untuk posisi pekerjaan yang lebih tinggi. Untuk jabatan yang tinggi, biasanya perusahaan mengecek kebenaran pemberi referensi dalam surat lamaran. Jika sesuai, pencari kerja bisa masuk ke daftar pertimbangan perusahaan. Jika tidak, siap-siap resume tersebut akan disingkirkan.
3. Uji kelayakan
Jika berbohong punya keahlian tertentu, namun seungguhnya tak punya keahlian tersebut, pelamar lebih baik berdoa supaya perusahaan tidak memintanya untuk membuktikan keahlian tersebut. Selain harapan terpilih sebagai pekerja, pelamar yang berbohong dalam resume akan mendapatkan malu.
Masih ingat dengan kisah seseorang yang panik ketika diminta bermain piano oleh perusahaan? Dia berbohong telah menguasai teknik permainan piano. Ketika dipanggil untuk menunjukkan kebolehannya, pria ini kelabakan.
Hati-hati keceplosan...
4. Keceplosan
Wawancara kerja bisa menjadi suatu hal yang membuat pencari kerja stres. Mereka terkadang menjadi inkonsisten ketika diwawancara oleh pemberi kerja. Pencari kerja bisa saja “ keceplosan” dan menunjukkan dia berbohong di dalam resume-nya.
Atau bisa saja, kebohongan itu terbongkar ketika pencari kerja—yang terpilih sebagai karyawan—berbicara soal kebohongan dalam resume-nya. Bisa jadi kebohongan mereka akan langsung terbongkar.
5. Pacar dan rekan kerja bongkar rahasia
Jika berbohong dalam resume, pencari kerja sebaiknya memastikan kebohongan mereka tersimpan rapat oleh kekasih atau rekan kerjanya. Cara ini bisa dilakukan kalau terlanjur mengakui ada “ dosa” dalam penulisan resume.
Untuk yang masih belum ketahuan, pencari kerja sebaiknya menahan diri dalam berbicara. Jaga ucapan supaya tidak kelepasan bicara.
Inspirasi Outfit Stylish dengan Kulot, Tiru Gaya Fashion Influencer Ini Yuk
Doa Diberi Kemudahan saat Ujian, Lengkap dengan Tips agar Lulus
3 Trik Makeup yang Dapat Mempercantik Penampilan Wajah
Trik Merias Mata Sesuai dengan Bentuk Kacamata
Hepatitis Akut Misterius pada Anak, Perkembangan di Indonesia
120 Caption Instagram Paling Lucu dan Menggelitik, Dijamin Bikin Followers Ngakak
Sederet Fakta Dibalik Pengecatan Gedung Kura-kura yang Telan Dana Miliaran Rupiah - DreamID
130 Kata-Kata Sabar dalam Menghadapi Cobaan dan Masalah, Bikin Hatimu Tenang
5 Potret Kamar Mandi Artis dengan ‘Pintu Rahasia’, Arya Saloka Bak Harta Karun Tersembunyi!
Potret Rumah Kakek Tua Dari Luar Bagai Gubuk, Ternyata Isinya Bikin Insecure!
5 Potret Rumah Nani Wijaya yang Jauh dari Kesan Mewah, Dikelilingi Pohon Bambu, Bikin Ngeri!
Sedapnya Nampol, 5 Macam Pempek Ini Kerap Jadi Incaran Warga Jakarta