(Foto: Ilustrasi/Shutterstock)
Dream - Aktivitas pertama yang ingin dilakukan seseorang usai berolahraga berat atau marathon biasanya berbaring di aspal lapang untuk sekadar beristirahat sambil menghilangkan keringat.
Tahukah Sahabat Dream jika ada teknik yang lebih baik untu beristirahat sekaligus memulihkan tegangnya otot kaki serta tubuh.
Caranya adalah dengan meletakkan badan di lantai dan mengangkap kaki ke dinding, atau seperti yang dikenal dalam yoga, Viparaita Karani.
Foto: boxlifemagazine.com
Dengan teknik ini aliran darah bisa lebih lancar yang akhirnya mencegah penyakit tekanan darah tinggi atau rendah, arthritis, serta getah bening kaki karena melakukan kegiatan yang menggunakan kekuatan kaki seperti berlari dan angkat berat.
Biasanya atlet melakukan pose ini untuk memulihkan setelah melakukan latihan menantang dalam WOD (Workout of the Day). Mengistirahkan kaki sangat penting untuk membangun kekuatan jangka panjang dan adaptasi otot.
Sebelumnya, banyak para atlet yang mengeluh karena kaki menjadi berat atau punggung bawah terasa sakit. Namun ketika mereka melakukan pose ini, mereka merasa terbantu meringankan rasa sakit yang dialami.
Selain itu, pose ini juga bisa memberikan manfaat lain seperti membantu mengatur tekanan darah, meredakan kaki lelah, meningkatkan pencernaan dan membantu menenangkan penderita depresi ringan, kecemasan, radang sendi, sakit kepala, dan insomnia.
hal yang pertama harus kamu lakukan adalah menemukan dinding dan duduk di sebelahnya. Teknik berikutnya adalah:
- Bahu dan kakimu akan menyentuh dinding di satu sisi
- Mulai datang ke dinding dengan mengayunkan kaki ke atas dan meletakkan tubuh (punggung) di lantai
- Mungkin kamu perlu menggeser bokong lebih dekat ke dinding untuk memungkinkan tulang ekor menempel
- Lepaskan perut dengan menjatuhkan tulang ekor, memungkinkan panggul untuk datang ke posisi netral
- Letakkan lengan kamu ke samping, biarkan bahu menjauh dari tulang belakang, dan istirahatkan tangan kamu di sisi tubuh
Kamu bisa membuat variasi dalam pose ini untuk memulihkan punggung bawah, bahu, kepala dan leher.
Jika kamu menderita nyeri pinggang, hindari beralaskan tikar, bantal atau selimut, di bawah punggung. Karena, hal ini akan memberikan tekanan lebih.
Jika bahu terasa tegang, letakkan tangan di belakang kepala. Pegang siku dengan tangan yang berlawanan.
Untuk mengurangi tekanan atau kelelahan di kepala dan leher, kamu bisa menempatkan kaus atau handuk yang digulung di bagian belakang leher.
Diam pada posisi selama 5-20 menit hingga merasakan manfaat dari posenya. Fokuslah pada pernapasan dan biarkan pikiran tenang.
Kamu juga bisa melakukan pose lain dengan cara kaki lurus memanjang ke dinding hingga berbentuk " V" lebar.
Cara ini akan memberikan peregangan paha bagian dalam dan selangkangan.
Jika pinggul lebih lebar, tempatkan bagian bawah kaki bersama-sama dalam bentuk kupu-kupu dengan lutut mengarah ke luar.
Saat kaki mendekat ke selangkangan, gunakan tangan untuk mendorong paha ke bawah dengan perlahan agar peregangan lebih dalam.
Meski pose ini bisa dilakukan oleh siapa saja, namun tidak disarankan untuk kamu yang menderita masalah mata serius, seperti glaukoma.
Lalu, jika kamu menderita masalah leher atau punggung, pose ini harus dilakukan di bawah pengawasan seorang guru.
(Sah/Laporan: Mega Rasmiyati/ Sumber: Boxlifemagazine.com)
Advertisement
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
NCII, Komunitas Warga Nigeria di Indonesia
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Tampil Cantik di Dream Day Ramadan Fest Bersama Beauty Class VIVA Cosmetics
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
Hasil Foto Paspor Shandy Aulia Pakai Makeup Artist Dikritik, Pihak Imigrasi Beri Penjelasan
Zaskia Mecca Kritik Acara Tanya Jawab di Kajian, Seperti Membuka Aib