Beredar Chat ART Minta Kenaikan Gaji Pada Ashanty Gara-Gara...

Reporter : Ratih Wulan
Sabtu, 26 Mei 2018 12:17
Beredar Chat ART Minta Kenaikan Gaji Pada Ashanty Gara-Gara...
Mereka kompak minta kenaikan gaji pada Ashanty gara-gara.....

Dream - Keluarga Anang-Ashanty dikenal sebagai selebritis yang memiliki kedekatan dengan para bawahannya. Kebersamaan bersama para asisten rumah tangga, sering mereka pertontonkan di media sosial.

Seperti diketahui sebelumnya, keluarga mereka memiliki banyak asisten rumah tangga dan baby sitter. Mereka berbagi tugas untuk mengurus rumah dan menjaga anak-anak.

Selama ini, Ashanty pernah mengajak asisten rumah tangganya untuk umrah, plesir ke luar negeri, dan makan bersama-sama. Tak berhenti sampai d situ, karena ternyata Ashanty juga memiliki cara lain untuk membuat para bawahannya betah bekerja di rumahnya.

Hal itu terlihat dari percakapan mereka yang dibagikan oleh akun Instagram @genk_ijo. Dalam grup pesan instan yang dinamai Dayang" Cinera, diketahui jika Ashanty menanyakan kelanjutan kerja mereka di rumahnya.

" Gpp share ini yaa haha, ngakak aja liat nama groupnya " dayang2 cinere" , mbaknya share di fb pdhl bunda fb nya ngga aktif ...drama abis lebaran biasa gt, mba2 keenakan dikampung males balik hehe, dan fokus ke chat trakhir ... " cintaku udah buat klrg ini buuuu."

 

1 dari 1 halaman

Ashanty Janjikan Kenaikan Gaji, Tapi.....

Ashanty Janjikan Kenaikan Gaji, Tapi..... © Dream

Dream- Ashanty memastikan,apakah ada asisten rumah tangganya yang akan berhenti bekerja.

" Mbak2 Cinere. Ada yg abis learan nggak balik? Kasih tau ya pls. Soalnya hrs cari ganti kan. Semoga smua balik hehe,"  tutur Ashanty memulai percakapan.

Tak berselang lama kemudian, seseorang diantaranya yang bernama Dian membalas jika dia akan kembali.

Melihat hal itu, Ashanty langsung menjanjikan kenaikan gaji untuk Dian. Tak mau ketinggalan para pekerja yang lainnya langsung berbalas pesan, dan memastikan jika mereka masih akan kembali ke rumah Ashanty pasca mudik.

percakapan Ashanty dan Art

Sumber Foto: Instagram @genk_ijo

Mereka juga tak mau kalah dan minta dinaikan gajinya seperti Dian. Melihat keseruan jawaban para bawahannya, dengan jahil Ahanty menjawab jika hanya memberikan kenaikan gaji pada Dian saja.

Hingga akhirnya, beberapa diantarnya merayu Ashanty dengan kata-kata yang menyentuh hati.

" Cintaku sudah bt keluarga ini,"  tutur Mbak Anah.

Wah ternyata kedekatan Ashanty dan para karyawannya bikin ngakak ya Guys!

Beri Komentar