Pelaku Perampokan Dan Penembakan Di SPBU Daan Mogot
Dream - Perampokan di SPBU Daan Mogot, Cengkareng, Jakarta Barat ternyata memerlukan biaya operasional yang tak sedikit.
Menurut Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Mochamad Iriawan biaya operasional yang dihabiskan kelompok perampok dan penembak Davison Tantono itu mencapai Rp37,5 juta.
" Dari laporan yang ada, ini kami bisa memeriksa bahwa Rp37,5 juta untuk operasional," kata Iriawan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu 21 Juni 2017.
Menurut dia, biaya sebesar itu digunakan untuk menyewa apartemen, mobil, motor dan biaya makan. Uang itu didapat dari hasil merampok Davison.
Sisa uang rampokan itu kemudian dibagi untuk masing-masing pelaku.
Setelah bersembunyi dan merampok, sebelas pelaku berpencar ke daerah Bogor, Lampung dan Banyuwangi.
Saat ini, polisi baru menangkap lima orang pelaku. Dua diantaranya meninggal dunia karena ditembak polisi.(Sah)
Advertisement
Lihat Mewahnya 8 Perhiasan Bersejarah Kerajaan Prancis yang Dicuri dari Museum Louvre
Hobi Membaca? Ini 4 Komunitas Literasi yang Bisa Kamu Ikuti
Baru Dirilis ChatGPT Atlas, Browser dengan AI yang `Satset` Banget
Bikin Syok, Makan Bakso Saat Dibelah Ternyata Ada Uang Rp1000
Kemenkeu Siapkan Rp20 Triliun untuk Hapus Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan