Pelaksanaan Haji Di Arab Saudi (foto: Shutterstock.com)
Dream - Sekretaris Jenderal Kementerian Agama (Kemenag), Nur Syam meminta para petugas haji Arab Saudi menyiapkan mental dan kompetensi selama melayani jemaah di Tanah Suci. Syam menyatakan beban petugas haji selama di Saudi cukup berat.
" Persiapkan mental bapak-bapak dan ibu-ibu sebagai petugas haji. Tugas kita 24 jam," ujar Syam, di Asrama Haji Pondok Gede, Minggu 3 Juni 2018.
Selain persiapan mental, Syam meminta para petugas haji melepaskan atribut kedinasan yang dibawa. Dia berharap para petugas haji dapat melebur menjadi satu.
" Lalukan koordinasi secara maksimal, kita datang dari manapun, menjadi satu kesatuan yang tak dapat dipisahkan," ujar dia.
Syam mengatakan selama menjalani pelatihan, petugas haji Arab Saudi 2018 mendapatkan materi yang berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Pada tahun ini, praktik lapangan lebih banyak dikenalkan kepada petugas agar memahami kondisi di Saudi nantinya.
" Pada kali ini banyak praktiknya, misalnya studi kasus. Jadi masalah yang selama ini dialami dalam pelaksanaan ibadah haji dapat dipetakan dan masalah baru yang kita hadapi kita uji coba untuk kita cari solusinya," kata dia.
Upaya perbaikan ini tak lain demi memenuhi target indeks kepuasan jemaah haji Indonesia yang diharapkan kian bertambah tiap tahunnya.
Pada musim haji 2018, Kemenag menargetkan indeks kepuasaan jemaah dapat mencapai 85 persen.
" Mudah-mudahan karena sekarang sudah di level 84,85 jadi kita kurang 0,15 saja kita berharap para petugas haji Arab Saudi ini bisa meningkatkan pelayanan secara lebih optimal," ujar dia.
(Sah)
Kandungan Surah An Naziat, Beserta Asbabun Nuzul dan Keutamaannya
Pengertian dan Cara Baca Idgham Mutajanisain, Lengkap dengan Contohnya dalam Al-Quran
55 Kata-kata Ucapan Maaf Menyambut Ramadhan yang Menyentuh Hati dan Penuh Ketulusan
Kumpulan Doa Khatam Quran dan Keistimewaan Jika Mengamalkannya
Cek Fakta: Petinggi Ansor Minta Menag Pindahkan Sholat Jumat ke Hari Sabtu
Kandidat Capres Cawapres 2024, Berapa Kekayaan Ganjar Pranowo dan Erick Thohir?