Beli Roti Canai Pakai Mobil Bekas (Sinar Harian)
Dream - Seorang pengusaha bengkel mobil tengah jadi sorotan. Aksinya sukses membuat warganet kagum dengan membeli roti canai menggunakan mobil bekas.
Shikh Muhammad Makhdad Haron, 48 tahun, pemilik bengkel mobil di Gangsa, Durian Tunggal, Melaka, Malaysia menukarkan satu unit Proton Iswara bekas dengan roti canai seharga 1 ringgit, sekitar Rp3.400. Mobil itu diserahkan langsung kepada si penjual roti canai, Isa Abdul Ghani, 72 tahun.
Shikh Muhammad mengaku uang 1 ringgit itu sebenarnya hanya simbolisasi. Niat utama dia lebih untuk membantu Isa yang mengalami kesulitan.
" Sebelum ini, Pak Isa punya mobil tapi terpaksa dijual lantaran sering rusak," ujar Shikh Muhammad.
Dia mengaku tersentuh dengan kisah hidup Isa. Di usianya yang sudah uzur, Isa masih harus berjuang memenuhi kebutuhan hidup dengan menjual roti canai di warung dan sekolah.
" Dengan kelebihan dan kemahiran yang Allah SWT berikan kepada saya sebagai pemilik bengkel mobil, saya terpanggil membantu dia meski nilainya tidak seberapa," ucap Shikh Muhammad.
Ini bukan pertama kalinya Shikh Muhammad memberikan mobil kepada mereka yang kurang beruntung. Mobil yang diserahkan kepada Isa adalah unit ketiga yang dia sumbangkan.
" Sebelumnya, saya mendonasikan sebuah mobil kepada seorang ibu tunggal yang memiliki banyak anak tetapi hanya bepergian dengan sepeda motor," ucap Shikh Muhammad.
Isa bersyukur mendapat bantuan mobil bekas. Dia lantas bercerita bagaimana harus kesulitan keliling, khususnya ketika mendapat pesanan 800 roti canai.
" Memang, saya punya anak tapi dia juga punya tanggungan keluarga. Alhamdulillah masih diberikan kesehatan oleh Allah SWT," kata Isa.
Meski mengalami kesulitan, dia senang bisa menjalankan usahanya. Sehingga dia tetap bisa memperoleh penghasilan untuk kebutuhan hidup bersama istrinya yang berusia 76 tahun.
" Saat dia memberikan mobil ini untuk memudahkan saya berjualan roti canai, saya tersentuk karena masih ada orang yang peduli," ucap Isa, dikutip dari World of Buzz.
Gaya Tantri Syalindri Pakai Ripped Jeans, Tetap Jadi 'Rocker' dalam Balutan Hijab
Tips Menjaga Kesehatan Kulit dan Tubuh Saat Cuaca Panas
Tips Memilih Pembersih Wajah untuk Mencegah Efek Samping
Transformasi TikToker Jadi Mirip Lucinta Luna Versi Hijab
Doa-Doa Harian dari Al-Quran yang Bermanfaat untuk Diamalkan Sehari-hari
BERANI BERUBAH: Kebinekaan Buka Puasa di Wihara - Berani Berubah
Kabar Terbaru Kiwil yang Terserang Banyak Virus Sampai Merasa Hendak Meninggal
Dulu Gubuk Reot, Potret Mewahnya Rumah Aty Kodong Sekarang, Toilet Bak Singgasana Raja!
Heboh Maudy Ayunda Berkebaya Pengantin, Misteri Suami `Bestie` Bikin Netizen +62 Kepo Akut