Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

88 Gedung di Jakarta Boleh Gelar Resepsi Pernikahan di Tengah Pandemi Corona

88 Gedung di Jakarta Boleh Gelar Resepsi Pernikahan di Tengah Pandemi Corona Simulasi Pernikahan New Normal (Foto: Liputan6.com)

Dream - Tiga bulan menjelang akhir tahun, biasanya banyak orang menggelar hajat pernikahan. Normalnya, selama periode tersebut, pengelola gedung kebanjiran pesanan untuk dipakai venue atau tempat menggelar resepsi pernikahan.

Namun, semenjak pandemi Covid-19 merebak di Tanah Air, bisnis persewaan gedung untuk resepsi pernikahan menjadi sepi. Masyarakat lebih memilih untuk menunggu kondisi normal kembali.

Sayangnya, hingga hampir satu tahun berjalan, sepertinya pandemi Covid-19 tidak segera surut. Hal ini memaksa pengelola gedung atau venue untuk terus menjalankan bisnis di tengah pandemi Covid-19.

88 Gedung di Jakarta Boleh Gelar Resepsi di Tengah Pandemi Corona

Baru-baru ini, Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) DKI Jakarta melaporkan ada 126 pengelola gedung atau venue yang mengajukan permohonan untuk dapat menggelar acara resepsi pernikahan saat Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) masa transisi.

"Total sudah 126 venue atau gedung yang mengajukan permohonan," kata Bambang dari Dinas Parekraf DKI Jakarta.

Menurut Bambang, dari 126 permohonan, 88 di antaranya sudah disetujui. Sementara sisa 38 gedung masih diproses.

Kapasitas Tamu Hanya 25 Persen

Bambang mengatakan pengelola gedung diperbolehkan menggelar resepsi. Untuk surat keputusannya sudah diterbitkan oleh Dinas Parekraf.

Meski diperbolehkan, pengelola gedung harus memperhatikan protokol kesehatan Covid-19 saat menggelar resepsi.

"Intinya pengetatan protokol kesehatan harus dipatuhi, di antaranya kapasitas maksimal 25 persen," ucap Bambang.

Beberapa Protokol yang Harus Dipatuhi

Selain mengatur kapasitas, jarak kursi pengunjung minimal 1,5 meter. Yang menggelar resepsi dilarang menggunakan sistem prasmanan. Jadi, makan atau minuman para tamu hanya dilayani oleh petugas.

Kemudian, tamu undangan hanya bernamaste dan duduk di tempat yang sudah disediakan dan dilarang berjalan atau hilir mudik.

Begitu juga ketika tamu hendak berfoto dilarang untuk melepaskan masker. Tamu juga tidak diperbolehkan membawa anak usia di bawah 9 tahun.

Orang di atas usia 60 juga tidak boleh menghadiri resepsi pernikahan di gedung selama PSBB masa transisi.

"Tidak disarankan pemberian amplop langsung, dan data tamu tercatat lengkap," jelas Bambang.

Selalu ingat #PesanIbu untuk selalu mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak untuk pencegahan virus COVID19. Jika tidak, kamu akan kehilangan orang-orang tersayang dalam waktu dekat.

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menkes Ternyata Tidak Mengatur Harga Eceran Tertinggi Vaksin Covid-19

Menkes Ternyata Tidak Mengatur Harga Eceran Tertinggi Vaksin Covid-19

Harga eceran tertinggi vaksin keempat Covid-19 tidak ditentukan Menkes. Kelompok yang harus membayar vaksin bisa mencari tahu lewat fasilitas kesehatan.

Baca Selengkapnya
4 Kondisi Kesehatan yang Bikin Rambut Rontok, Cari Tahu Biar Tak Salah Kaprah

4 Kondisi Kesehatan yang Bikin Rambut Rontok, Cari Tahu Biar Tak Salah Kaprah

Beberapa kondisi kesehatan bisa menyebabkan rambut rontok. Terutama, kondisi kesehatan pencernaan serta pola makan kurang sehat.

Baca Selengkapnya
7 Masalah Kesehatan yang Sering Muncul Setelah Liburan di Alam Terbuka

7 Masalah Kesehatan yang Sering Muncul Setelah Liburan di Alam Terbuka

Berjalan-jalan di alam terbuka memiliki tantangan tersendiri. Kamu pun bisa terpapar risiko penyakit tertentu.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Bukan Pernikahan Kaleng-Kaleng, Pengantin Wanita Kalungkan 100 Gelang Emas

Bukan Pernikahan Kaleng-Kaleng, Pengantin Wanita Kalungkan 100 Gelang Emas

Tak Biasa, Pernikahan Mewah ini Telan Biaya Ratusan Miliar, Pengantin Pakai Kalungkan 100 Gelang Emas

Baca Selengkapnya
Fakta-fakta  Vaksinasi Covid-19 yang Mulai Berbayar di 2024

Fakta-fakta Vaksinasi Covid-19 yang Mulai Berbayar di 2024

Sempat gratis, vaksin keempat Covid-19 akan ditawarkan secara berbayar di tahun depan, kecuali untuk kelompok rentan.

Baca Selengkapnya
Potret Pernikahan Viral Dokter Kecantikan, Isi Doorprizenya Bikin Kantong Menjerit!

Potret Pernikahan Viral Dokter Kecantikan, Isi Doorprizenya Bikin Kantong Menjerit!

Pernikahan tersebut digelar di hotel Majapahit, Surabaya

Baca Selengkapnya